Skrining Kolesterol dan Asam Urat Gratis serta Konsultasi dan Edukasi pada Perangkat Desa serta Guru SMPN 3 Karangtengah, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang
Gambar 1. Skrining Kolesterol dan Asam Urat serta Konsultasi dan Edukasi Terhadap Perangkat Desa Karangtengah
Semarang (22/07/2022) – Skrining Kesehatan dilakukan terhadap perangkat desa serta pengajar di SMPN 3 Karangtengah. Kegiatan ini meliputi 2 pemeriksaan yaitu kolesterol dan asam urat. Kegiatan ini bertujuan untuk meminimalkan angka risiko penyakit Kolesterol dan Asam Urat pada perangkat desa dan pengajar di Karangtengah.
Kegiatan ini dilakukan pada 2 tempat yaitu di Kantor Desa dan SMPN3 Karangtengah. Pelaksanaan cek Kesehatan dilaksanakan di sela sela kegiatan perangkat desa dan pengajar SMPN 3 Karangtengah.
Gambar 2. Skrining Kolesterol dan Asam Urat serta Konsultasi dan Edukasi Terhadap Pengajar di SMPN 3 Karangtengah
Selain melakukan skrining Kolesterol dan Asam Urat dilakukan juga edukasi dan konsultasi mengenai kolesterol dan asam urat. Dengan dilakukanya program ini diharapkan kedepannya kesadaran masyarakat mengenai Kesehatan diri sendiri dengan rutin melakukan cek Kesehatan meningkat.
Penulis : Dwi Rama Nurahmad / 22010119140216 / Fakultas Kedokteran
DPL : Aghus Sofwan., ST., MT., PhD (FT)
Lokasi : Desa Karangtengah, Kec Tuntang, Kab Semarang, Jawa Tengah