UMKM GO DIGITAL, GESIT MEROKET!

IMG-20220811-WA0013

Jatingaleh, Semarang (4/8). Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro periode 2022 mengadakan acara Seminar Bisnis “Strategi Jitu Pengembangan UMKM” dalam rangka meningkatkan potensi dan daya saing UMKM melalui pelatihan digitalisasi di Balai Kantor Kelurahan Jatingaleh pada Rabu, 4 Agustus 2022.

Menurut data Kementerian Koperasi dan UKM, dari sekitar 65 juta lebih UMKM, baru 17,25 juta atau kurang lebih 26,5 persen UMKM yang terhubung ke dalam ekosistem digital. Angka ini tentu perlu ditingkatkan melihat perkembangan akseptasi dan preferensi masyarakat dalam berbelanja daring.

Penting bagi UMKM untuk melakukan transformasi digital seiring terus berinovasi memperbaiki kualitas produk sesuai selera pasar dan berorientasi ekspor. Sebagai bentuk dukungan, mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro periode 2022 berinisiasi untuk mengadakan acara yang dapat mendorong daya saing UMKM di era modern yang serba digital ini.

Bekerja sama dengan Kelurahan Jatingaleh, mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro periode 2022 menyelenggarakan acara Seminar Bisnis yang berjudul “Strategi Jitu Pengembangan UMKM” dengan subtema pembahasan yaitu pengembangan UMKM di era digitalisasi yang diisi oleh Sulistya Adhi Nugraha selaku mentor branding UMKM.

Acara yang diprakarsai oleh Anastasia Fonza Nigus ini dihadiri oleh para pelaku UMKM. Rangkaian acara terdiri dari opening, main event, dan closing. Opening berupa pembukaan, doa pembuka, dan sambutan. Main event berupa sesi materi, tanya jawab, dan penyerahan plakat beserta souvenir pembicara. Closing berupa penutup, doa penutup, dan foto bersama.

Tujuan acara ini adalah meningkatkan daya saing UMKM melalui inovasi dan digitalisasi. Para pelaku UMKM diharapkan pandai dalam menciptakan inovasi dan mengelola alat digital untuk kemajuan UMKM yang dimilikinya.

Acara berlangsung dengan lancar berkat bantuan dari seluruh pemangku kepentingan dan panitia kecil yang dibentuk. Harapan dari terlaksananya acara sebagai program kerja monodisipliner ini supaya tujuan berkelanjutan dapat tercapai.

Penulis : Anastasia Fonza Nigus ( Manajemen 2018 )
Editor : Hendrik Anggi Setyawan, S.Pi, M.Si
Lokasi : Kelurahan Jatingaleh, Kecamatan Candisari, Kota Semarang