Anti COVID-19!! Mahasiswa KKN Undip Bersama KWT Dusun Lerep Membuat “Taman Toga” Peningkat Imunitas Tubuh
Desa Lerep (Sabtu, 23 Juli 2022) Tanaman obat keluarga (disingkat TOGA) adalah tanaman hasil budidaya rumahan yang berkhasiat sebagai obat. Taman obat keluarga pada hakekatnya adalah sebidang tanah, baik di halaman rumah, kebun ataupun ladang yang digunakan untuk membudidayakan tanaman yang berkhasiat sebagai obat dalam rangka memenuhi keperluan keluarga akan obat-obatan. Kebun tanaman obat atau bahan obat dan selanjutnya dapat disalurkan kepada masyarakat, khususnya obat yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. Budidaya tanaman obat untuk keluarga (TOGA) dapat memacu usaha kecil dan menengah di bidang obat-obatan herbal sekalipun dilakukan secara individual. Setiap keluarga dapat membudidayakan tanaman obat secara mandiri dan memanfaatkannya, sehingga akan terwujud prinsip kemandirian dalam pengobatan keluarga.
TOGA dapat berperan dalam peningkatan daya tahan tubuh agar tidak mudah terserang berbagai penyakit, salah satunya dalam masa post pandemi covid-19 ini. TOGA juga dapat mencegah penyakit dan atau risiko kesehatan dan dampak lanjut dari penyakit tertentu.
Melihat pekarangan rumah-rumah warga yang luas dan banyak terbengkalai, kami mahasiswa KKN Undip memiliki inisiatif untuk memanfaatkan pekarangan warga tersebt menjadi tempat untuk taman toga. Karena selain dapat memperindah rumah, tentunya bibit tanaman toga ini dapat dijadikan sebagai obat alami untuk keluarga (pereda demam, flu, asam lambung, asam urat, dsb), juga bisa sebagai peluang bisnis apabila hasil bibit dioleh menjadi produk yang dapat dkonsumsi, seperti jamu misalnya.
Pelaksanaan program ini berlangsung secara bertahap atau tidak dilakukan dalam satu hari saja. Melainkan, kegiatan ini dilakukan dalam beberapa hari. Awalnya, kami melakukan pertemuan dengan ibu-ibu KWT untuk memberikan edukasi mengenai pentingnya taman toga (obat keluarga) untuk meningkatkan imunitas tubuh. Setelah itu, kami memulai pembuatan taman toga dengan mengayak tanah, persiapan media tanam, dan mulai pembibitan. Adapun bibit tanaman yang digunakan meliputi sayur kangkung, terong, cabai, dan aneka rempah-rempah (jahe, kunyit, kencur, temulawak, dll). Benih-benih ini kemudian dibagikan ke rumah-rumah warga di Dusun Lerep agar semua warga memiliki taman toga pribadi di halaman rumahnya. Jumlah bibit yang dibuat kurang lebih sekitar 750 bibit tanaman.
Nama: Eldora Deba Alamanda
Dosen Pembimbing: Ir. Sutrisno,MP
Lokasi KKN: Dusun Lerep, Desa Lerep, Kec. Ungaran Barat