FOTO BUKAN SEMBARANG FOTO, Mahasiswa KKN UNDIP Lakukan Edukasi Pengambilan Foto Produk Untuk UMKM
Foto: Mahasiswa KKN Tim II UNDIP melakukan sosialisasi kepada salah satu pemilik UMKM yang ada di Kelurahan Tambakrejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang pada Rabu (03/08). (Dok. Pribadi).
Tambakrejo, KOTA SEMARANG (10/08) – Kegiatan sosialisasi mengenai pentingnya foto produk untuk bisnis online berhasil dilaksanakan oleh mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro pada Rabu (03/08) di sejumlah pelaku UMKM yang ada di Kelurahan Tambakrejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang.
Foto produk merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi minat pembeli untuk membeli suatu produk dalam berbelanja online, hal ini berdasarkan hasil riset yang dilakukan oleh Weebly, yang mengatakan bahwa 75% pembeli pada E-commerce menganggap foto produk sangat mempengaruhi keputusan pembelian. Maka dalam hal ini, penjual harus memperhatikan foto produk yang akan diiklankan secara online.
Foto: Poster yang dibagikan kepada pemilik UMKM yang ada di Kelurahan Tambakrejo
Foto produk adalah visualisasi yang mengggambarkan suatu barang atau produk untuk diiklankan agar menjadi daya tarik pelanggan. Dengan adanya foto produk yang menarik dan kreatif, akan memberikan banyak manfaat bagi para penjual terutama dalam meningkatkan jumlah penjualan.
Program ini merupakan program dengan lingkup kegiatan yang meliputi sosialiasasi dan demonstrasi pembuatan foto produk yang menarik untuk diiklankan di media sosial maupun untuk digunakan di aplikasi E-commerce. Kegiatan ini dilakukan untuk mendukung ekonomi kreatif yang bertujuan untuk menambah skill pelaku UMKM sehingga mereka dapat mengikuti perkembangan zaman dengan memanfaatkan teknologi yang sudah ada. Kegiatan ini juga bertujuan untuk menambah nilai jual dan dapat menarik minat pembeli produk UMKM.
Melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan para pelaku UMKM yang ada di Kelurahan Tambakrejo dapat memanfaatkan teknologi yang ada untuk memperluas jaringan pemasaran serta meningkatkan angka penjualan.
Foto: Pembagian Poster dan sosialisasi kepada salah satu pemilik UMKM yang ada di Kelurahan Tambakrejo.
Oleh: Inatsan Razania Sani (Ilmu Komunikasi/2019)
DPL: Asep Setiaji, S.Pt., M.Si., P.hD.
KKN Tim II Universitas Diponegoro, Kelurahan Tambakrejo, Kecamatan Gayamsari, Kota Semarang