Mahasiswa KKN Desa Lawangrejo adakan Kunjungan Sosial Ke Lokasi Bencana Puting Beliung

Pemalang–Kamis (4/1, 2018) Pukul 10.00 WIB diselanggarakan penerimaan mahasiswa KKN TIM I Undip oleh Bupati Pemalang. Setelah acara tersebut selesai, peserta KKN disambut kembali oleh pengurus Kecamatan Pemalang yang diwakilkan oleh Sekretaris Camat di kantor Kecamatan Pemalang. Masih di hari yang sama, para mahasiswa KKN tim I Undip Desa Lawangrejo melakukan kunjungan ke Balai Desa Lawangrejo yang disambut langsung oleh Kepala Desa Lawangrejo dan beberapa pengurus desa. Di balai desa tersebut dilakukan pengenalan dengan beberapa perangkat desa. Selain itu juga berbicara mengenai apa saja potensi dan permasalahan Desa Lawangrejo yang perlu diketahui oleh para mahasiswa KKN. Kedatangan mahasiswa KKN TIM I Undip Desa Lawangrejo disambut dengan sangat antusias oleh masyarakat setempat terutama anak-anak yang tinggal di desa.

Bantuan Sosial dari Desa Lawangrejo diserahkan untuk Desa Tambakrejo

Pada hari berikutnya, 5 januari 2018 pukul 9.30 WIB, mahasiswa KKN Tim I Undip Desa Lawangrejo bersama dengan ibu kepala desa dan beberapa perangkat desa mengadakan kunjungan sosial ke Desa Tambakrejo dan Bojongnangka yang merupakan wilayah yang terkena bencana alam puting beliung pada 31 Desember 2017. “Bantuan ini akan saya sampaikan kepada para korban bencana. Bantuan ini sangat bermanfaat dan sangat membantu para korban,” ujar Sekaretaris Desa Tambakrejo.

Kegiatan Bhakti Sosial KKN Desa Lawangrejo untuk Korban Bencana

Para perangkat Desa Lawangrejo dan mahasiswa KKN mengunjungi tempat pengungsian sementara korban bencana di desa tersebut serta turut membantu para relawan yang ada di posko pengungsian. Dari hasil kunjungan di Desa Bojongnangka, telah didirikan tenda-tenda posko bencana alam. Di dalam posko pengungsian, terlihat masih terdapat beberapa pengungsi yang rumahnya rusak sebagian sampai rusak parah. Selain itu, di posko tersebut juga disediakan dapur darurat untuk menyediakan makanan bagi para korban dan terdapat juga paramedis untuk mengobati dan merawat korban yang mengalami luka-luka.

Editor : Dr. Abdul Syakur, ST.,MT.