#Cari Makanan Bergizi? Makan Ikan Aja
Pakintelan, Kota Semarang (31/07/2022) – Mahasiswa Universitas Diponegoro telah melaksanakan program kerja monodisiplin berupa kegiatan sosialisasi dengan tema “Edukasi Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan)” pada Minggu, 31 Juli 2020 di rumah ketua karang taruna RT 01 dan 02, RW 01, Kelurahan Pakintelan, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Indonesia merupakan salah satu negara dengan tingkat konsumsi ikan yang rendah di Asia Tenggara. Oleh karena itu, pemerintah menggalakan sebuah gerakan yang bertujuan untuk meningkatkan konsumsi dan kegemaran masyarakat terhadap olahan ikan yang bernama gerakan memasyarakatkan makan ikan (gemarikan).
Dalam program KKN monodisiplin ini, mahasiswa membantu masyarakat dalam edukasi mengenai pentingnya mengonsumsi ikan serta contoh bentuk olahan ikan yang menarik. Peserta kegiatan juga diberikan produk olahan yaitu serundeng ikan lele untuk menambah minat mereka dalam mengonsumsi olahan ikan. Selain itu, pemberian serundeng ikan lele juga bertujuan untuk memberikan wawasan baru mengenai produk olahan ikan lele yang umumnya berbentuk ikan lele goreng.
Sasaran program edukasi ini adalah pemuda karang taruna IRAS dari RT 01 dan 02, RW 01, Kelurahan Pakintelan. Kegiatan ini dihadiri oleh 14 pemuda karang taruna dan salah satu sesepuh di RW 01. Program diawali dengan pemaparan materi mengenai pentingnya mengonsumsi ikan serta contoh bentuk olahan ikan yang menarik. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemberian produk olahan ikan yaitu serundeng ikan lele. Program ini disambut baik oleh masyarakat setempat terlihat dari antusiasme pemuda ketika program ini berlangsung. Dengan terlaksananya program ini diharapkan masyarakat khususnya para pemuda dapat memahami pentingnya mengonsumsi ikan dan dapat meningkatkan konsumsi ikan.
Penulis: Faiq Heydar – 26020119130038 (Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan)
DPL: Ir. Hermin Werdiningsih, MT.
#KKNTimIIperiode2022
#p2kknundip
#lppmundip
#undip