Mahasiswa KKN Tim I Undip membantu kegiatan Posyandu lansia Desa Semerak

Pati ,Semerak, Rabu (10/1), mahasiswa Tim I KKN 2018 UNDIP Desa Semerak, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten Pati mengikuti dan membantu kegiatan Posyandu lansia yang dilaksanakan di Balai Desa Semerak.Kegiatan ini dilakukan 1 kali dalam sebulan, dimana tujuannya adalah untuk memeriksa tingkat kesehatan warga lansia desa Semerak.
Reportase IIa

Proses kegiatan dilakukan dengan melakukan pendaftaran menggunakan KTP/Kartu Indonesia Sehat, setelah itu dilakukan penimbangan berat badan dan kemudian dilakukan pemeriksaan tensi dan pemeriksaan gula darah, asam urat dan kolesterol.Setiap warga dikenakan biaya Rp.2.000 untuk melakukan pemeriksaan kesehatan ini. Peran aktif Ibu PKK serta pendampingan Bapak Kepala Desa Semerak kegiatan Posyandu lansia dapat berjalan dengan lancar. Kegiatan ini dilakukan dengan persiapan tempat, ada yang ikut membantu mendata setiap orang sesuai identitas KTP dan yang membantu mendata keterangan yang bersangkutan.(Indra/Rafida)

Reportase IIb

Editor by : Dr. Adi Nugroho, M.Si