Umbul Tlatar Go Digital! Pemberdayaan Masyarakat dalam Mengembangkan Digital Marketing menuju Ekonomi Berkelanjutan

IMG-3274

Wisata Air Umbul Tlatar Desa Kebonbimo

Kebonbimo, Boyolali (7/8) – Sektor pariwisata sebagai salah satu sumber penerimaan devisa yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, menjadi peran penting khususnya dalam menciptakan kesempatan kerja dan ketahanan masa depan dalam keterkaitan rantai nilai pariwisata, serta meningkatkan produktivitas suatu negara. Sektor pariwisata merupakan salah satu sektor ekonomi yang saat ini sedang diupayakan pelaksanaannya oleh pemerintah, salah satunya adalah desa Kebonbimo sebagai desa wisata air dengan sumber mata air jernih melimpah dan potensi alam yang indah, guna pemulihan perekonomian negara pasca pandemi. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) sendiri telah melakukan berbagai upaya dalam mengembangkan potensi wisata yang dimiliki oleh suatu daerah supaya memanfaatkan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi (teknologi digital).

Kemunculan internet dan digitalisasi saat ini telah membawa banyak dampak positif bagi masyarakat. Digitalisasi pada sektor pariwisata juga mampu memberikan manfaat ke banyak industri. Pergerakan kunjungan wisatawan di Indonesia terbantu karena generasi milenial yang sangat aktif berselancar dan berbagi di dunia maya. Dengan begitu, go digital dapat menjadi terobosan baru dalam memasarkan destinasi wisata di daerah. Promosi dengan media digital “digital marketing” dapat menjadi kunci destinasi wisata di suatu wilayah dapat beroperasi sesuai aturan yang berlaku dengan mengutamakan keamanan dan kenyamanan pengunjung.

Sangat disayangkan, meskipun sudah banyak orang yang tahu, digital marketing masih belum menjadi suatu hal yang umum di Indonesia. Banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut, di antaranya adalah kurangnya pengetahuan dari masyarakat mengenai cara memulai digital marketing dan kesulitan mengakses informasi karena gagap teknologi.

Berangkat dari latar belakang tersebut, pada Minggu, 07 Agustus 2022, salah satu mahasiswi KKN UNDIP TIM II 2021/2022, Adhila Inyustisia yang melaksanakan program kegiatan KKN di Desa Kebonbimo dengan mengusung tema “Pemberdayaan Masyarakat berbasis SDGs” dan melaksanakan program pemberdayaan masyarakat mengenai pemanfaatan pemasaran digital bagi usaha yang ada di wisata air Tlatar desa Kebonbimo. Pemaparan program pemberdayaan masyarakat yang diberikan adalah pengetahuan seputar pemasaran digital dan bagaimana cara memulainya pada bidang usaha wisata air di Umbul Tlatar. Pelaksanaan program kegiatan dilakukan dengan memberikan penjelasan melalui booklet dengan materi pemasaran digital.

IMG-3281

Pemberian Booklet Pemanfaatan Strategi Pemasaran Digital di Desa Wisata Air Umbul Tlatar

Pemberian informasi tambahan mengenai pemasaran digital dan keunggulannya kepada pelaku usaha wisata air di desa Kebonbimo khususnya Umbul Tlatar diharapkan mampu mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan, tenaga kerja penuh, produktif dan pekerjaan yang layak bagi semua yang sesuai dan mampu memenuhi Poin SDGs ke-8 yaitu Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. Dengan begitu, masyarakat sekitar bisa lebih memahami bagaimana memaksimalkan manfaat penggunaan digital marketing untuk mengembangkan potensi desa Wisata Air Kebonbimo (Umbul Tlatar).

Pengelola Umbul Tlatar desa Kebonbimo juga menerima dengan baik dan sangat berterima kasih atas pemberian informasi mengenai pemasaran digital yang bisa memberikan pengaruh positif pada kemajuan usaha wisata air tlatar desa Kebonbimo.

Di era ini, pelaku usaha tak hanya bersaing pada kualitas produk dan pelayanan, melainkan juga dari kreatifitas dan inovasi dalam melakukan promosi. Secara tidak langsung digital marketing akan memberikan pengaruh pada penambahan jumlah pengunjung yang kemudian berpengaruh positif pada peningkatan pendapatan pada sektor pariwisata serta peningkatan perekonomian daerah.

Penulis: Adhila Inyustisia (14030119120021)
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Administrasi Bisnis)

Editor: Dr. Ana Silviana, S. H., M. Hum

KKN Tim II Universitas Diponegoro Tahun 2021/2022
Lokasi: Desa Kebonbimo, Kecamatan Boyolali, Kabupaten Boyolali