Memperingatin Bulan Kemerdekaan, Mahasiswa KKN Tim II UNDIP Bersama Warga Melaksanakan Kerja Bakti di Lingkungan RW 04 Kelurahan Tambakaji

Tambakaji, Semarang (13/08) Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan kegiatan yang dilakukan oleh mahasiswa untuk berpartisipasi dan terlibat langsung dalam kehidupan bermasyarakat sebagai salah satu implementasi dari Tri Dharma Perguruan tinggi yaitu pengabdian masyarakat.

Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) TIM II UNIVERSITAS DIPONEGORO TAHUN 2021/2022 dilakukan secara semi offline dimana mahasiswa dapat memilih kabupaten/kota yang diinginkan sebagai lokasi KKN (diutamakan di tempat tinggal masing-masing) namun untuk rangkaian kegiatan KKN dilakukan secara offline. Pada pelaksanaan KKN periode ini, Universitas Diponegoro memberikan tema mengenai pencegahan stunting, anti narkoba dan juga pelaksanaan SDGs.

Dalam melaksanakan kegiatan KKN, tidak hanya melaksanakan program wajib dari kampus, namun mahasiswa KKN juga melaksanakan kegiatan tambahan mengikuti kegiatan di lingkungan sekitar. Dalam rangka menyambut hari kemerdekaan, lingkungan sekitar RT 06/RW 04, Tambakaji melaksanakan kiegiatan kerja bakti pada taanggal 6 Agustus 2022. Kerja bakti dilakukan oleh seluruh warga sekitar dibantu oleh mahasiswa KKN UNDIP.

Kerja bakti ini berbeda dengan kerja bakti rutin biasanya, tidak hanya membersihkan lingkungan sekitar, warga dan mahasiswa KKN juga melakukan pengecatan jalan untuk memperindah lingkungan RT 06/RW 04. Sesuai dengan tema kemerdekaan, pegecatan didominasi dengan warna merah dan putih. Kerja bakti dilaksanakan dari jam 07.00 sampai jam 14.00.

Kegiatan kerja bakti berjalan dengan lancar dan membuat mahasiswa lebih mengenal warga disekitar. Kegiatan juga dimeriahkan dengan makan Bersama di siang hari saat istirahat. Harapan dari adanya kegiatan ini dapat menjaga kebersihan dan memperindah lingkungan sekitar.