EKOBRIK: PADATAN PLASTIK PENYELAMAT BUMI

Lamper Kidul, Semarang Selatan (5/08) Sampah plastik merupakan sampah yang paling sering dihasilkan karena hampir setiap kegiatan selalu melibatkan penggunaan plastik. Kantong plastik masih menjadi isu pembicaraan penting di dunia pengelolaan sampah. Harganya yang relatif murah, mudah digunakan dan gampang diperoleh, membuat kantong plastik telah menjadi bagian dari hidup manusia. Hampir semua kemasan makanan dan pembungkus barang dan makanan menggunakan plastik dan kantong plastik. Belum lagi plastik untuk kebutuhan lain seperti peralatan dan perabotan rumah tangga, alat olahraga, mainan anak-anak, peralatan elektronik maupun medis, dan sebagainya.

IMG-7300

Banyak cara dalam mengelola sampah plastik agar tidak berdampak terhadap ekosistem. Pengelolaan tersebut bisa dalam bentuk penyediaan tempat sampah, pembentukan komunitas bank sampah dan mendaur ulang sampah menjadi bahan berguna lainnya. Salah satu proses daur ulang yang ramah lingkungan serta tidak menghabiskan biaya tinggi adalah ecobrick. Ecobrick merupakan pemanfaatan sampah plastik ramah lingkungan yang dijadikan sebagai barang berguna seperti kursi atau meja.

Whats-App-Image-2022-08-14-at-17-58-04

Permasalahan sampah plastik di Kelurahan Lamper Kidul juga dapat dijadikan potensi sebagai bahan pembuatan produk ekobrik. Kelurahan Lamper Kidul sudah memiliki bank sampah yang berjalan hingga saat ini, oleh karena itu Tim II KKN UNDIP Kelurahan Lamper Kidul periode 2021/2022 bekerja sama dengan ketua bank sampah Kelurahan Lamper Kidul untuk pengumpulan sampah dan pembuatan ekobrik bersama dengan ibu-ibu PKK.
Kegiatan edukasi pengolahan sampah plastik oleh Tim II KKN UNDIP dengan memperkenalkan bagaimana cara pembuatan ekobrik yang benar kepada ibu-ibu PKK. Beberapa diantara ibu-ibu PKK Kelurahan Lamper Kidul sudah mempraktikkan pembuatan ekobrik, sehingga selanjutnya mahasiswa KKN Tim II UNDIP di Kelurahan Lamper Kidul meneruskan demonstrasi mengenai pemanfaatan ekobrik dengan dibuat manjadi rak serbaguna dan kursi.

Whats-App-Image-2022-08-05-at-11-31-43

Kegiatan ini sesuai dengan SDG’s poin 12, 14 dan 15. Karena dengan adanya pengolahan sampah plastik merupakan salah satu bentuk konsumsi yang bertanggung jawab (sesuai dengan SDG’s poin 12 yaitu responsible consumtion and production) dan pengolahan sampah plastik dapat menyelamatkan ekosistem laut dan darat dari bahaya pencemaran sampah plastik (sesuai dengan SDG’s poin 14 life below water dan 15 life on land).Keberlanjutan program ini adalah dengan penempelan poster menegenai pengolahan sampah plastik dan juga cara pembuatan ekobrik.

IMG-7310

Harapan kepada masyarakat Kelurahan Lamper Kidul dengan adanya program ini adalah masyarakat bisa terus mengimplementasikan pengolahan sampah plastik secara berkelanjutan baik dengan metode ekobrik maupun metode yang lain dan dapat berkontribusi dalam menekan jumlah sampah plastik di Kota Semarang.

IMG-7307

Penulis: Ersa Salsa Febriyola
Prodi: S1- Teknik Lingkungan
Angkatan: 2019
Fakultas: Teknik
DPL: Muhammad Arief Zuliyan S. IP., LL. M.