SELANGKAH LEBIH KAYA DI MASA TUA BERSAMA MAHASISWI KKN TIM II UNDIP MELALUI PROGRAM GENERASI MUDA MELEK FINANCIAL MANAGEMENT

Kendal – Mahasiswi KKN Tim II Undip yang berlokasi di Desa Purwokerto menginisiasi program pengenalan manajemen keuangan di usia muda dengan memfokuskan anak usia 12-14 tahun. Program yang dijalankan berupa penyuluhan “Generasi Muda Melek Financial Management” ini secara khusus bertujuan untuk menerapkan budaya mengelola keuangan untuk anak usia muda di MTs Negeri 1 Kendal pada Kamis (4/8).

Seiring perkembangan teknologi dan informasi yang pesat, ilmu pengetahuan pun berkembang pula. Namun sayangnya, hal tersebut tidak diiringi dengan perkembangan pengetahuan anak-anak muda dalam aspek yang paling sederhana, yaitu pengelolaan keuangan, padahal itu merupakan bekal yang sangat berguna untuk mereka dalam menginjak masa remaja dan dewasa. Kurangnya pengetahuan dasar ini membutuhkan uluran tangan yang mampu meningkatkan awareness mereka terhadap keuangan dengan dimulai dari dirinya sendiri dan dari usia dini.

Berdasarkan hal tesebut, mahasiswi ini berinisiasi untuk menjalankan program kerja yang diharapkan dapat menjadi secercah cahaya di tengah kabut tersebut. Menurut mahasiswi, selain untuk membekali anak muda dengan kemampuan yang sangat berguna di masa dewasa, penggiatan program ini didasari oleh permasalahan bahwa banyak anak usia muda yang belum familiar dengan istilah financial management dan tidak memanfaatkan keuangan pribadinya dengan baik untuk bekal di masa depan.

Program yang dilaksanakan pada awal agustus ini berlokasi di MTs Negeri 1 Kendal, salah satu sekolah jenjang menengah pertama yang berlokasi di Desa Purwokerto, tepatnya di Jalan Soekarno – Hatta, Dukuh Babad, Desa Purwokerto, Kec. Brangsong, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah. Sasaran umum program ini adalah murid usia 12-14 tahun, dan sasaran khususnya adalah murid kelas 8A dan 8G yang saat program dilangsungkan tengah menjalani jam pelajaran Bimbingan Konseling (BK).

IMG20220804081247

Gambar 1. Penyuluhan di kelas 8A

IMG20220804084910

Gambar 2. Penyluhan di kelas 8G

Demi menarik atensi dan minat anak didik, mahasiswi memulai program penyuluhan dengan pemutaran video motivasi yang bertemakan menabung demi mencapai self-interest. Setelahnya, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi financial management secara interaktif dengan berbekal PowerPoint yang menarik. Materi yang disampaikan dalam program meliputi pengertian financial management, pengertian financial management untuk anak usia dini, tujuan dan manfaat financial management untuk anak usia dini, cara melakukan financial management untuk anak usia dini beserta tips “buying” dan “saving”, serta aplikasi gadget yang dapat membantu dalam financial management. Setelah mendapati anak-anak didik memahami materi dan mendapatkan perhatian mereka secara penuh, kegiatan dilanjutkan dengan kuis berhadiah berjumlah tiga soal untuk meningkatkan interaksi serta keaktifan di kelas.

IMG20220804083037

Gambar 3. Salah satu partisipan dalam keaktifan kelas

Dengan pembawaan materi yang menyenangkan, attractive, dan mudah dipahami, antusiasme yang tinggi dari murid-murid kelas 8A dan 8G pun berhasil didapatkan selama pelaksanaan program. Hal tersebut dapat dilihat dari banyaknya partisipan keaktifan selama penyuluhan berlangsung, baik dalam pemaparan materi maupun tanya-jawab dalam kuis. Feedback yang positif ini turut serta memberikan harapan adanya pemahaman dan keinginan bagi anak didik untuk mempraktikkan financial management, dimulai dari langkah paling sederhana dan dari diri sendiri, yaitu menabung uang saku mereka untuk keinginan atau tujuan tertentu.

Penulis: Zadha Salsabila (Akuntansi/FEB Undip)
Dosen Pembimbing: Dinni Asih Febriyanti., S.Psi., M.Psi