CEGAH POLIO DAN CAMPAK-RUBELA PADA ANAK! Mahasiswa Undip bersama Puskesmas Sukasari Kota Tangerang Melaksanakan Program Bulan Imunisasi Anak Nasional di Kelurahan Babakan, Kota Tangerang

Whats-App-Image-2022-08-15-at-6-10-34-PM-1

Puskesmas Sukasari, Tangerang (1/8). BIAN (Bulan Imunisasi Anak Nasional) merupakan program Kementerian Kesehatan Republik Indonesia pada tahun 2022 yang dicanangkan dengan tujuan meningkatkan cakupan imunisasi dasar lengkap pada anak.Hal ini disebabkan oleh penurunan cakupan imunisasi dasar lengkap yang mengalami penurunan selama pandemic Covid-19 berlangsung.

Whats-App-Image-2022-08-15-at-6-10-35-PM

Pada Bulan Imunisasi Anak Nasional, anak diberikan sejumlah imunisasi tambahan dan imunisasi kejar pada anak yang belum mendapat imunisasi lengkap. Vaksin yang diberikan seperti vaksim campak-rubela, vaksin polio, dan vaksin pentavalent (DPT-HB-Hib) bagi anak yang terlewat sehingga tidak terjadi kesenjangan imunitas anak.
Di Kelurahan Babakan, BIAN dilakukan secara teratur dengan mengadakan posyandu keliling pada setiap RW untuk menjangkau seluruh anak dan memastikan bahwa semua balita terjangkau dalam pemberian imunisasi. Ermalyani Margaret, Katherine Winanda Koesno, Philipians Nicholy, Bryan Eliezer Parlinggoman, dan Ryan Kam Vikri yang merupakan mahasiswa peserta KKN Universitas Diponegoro Tim II 2022 terjun langsung pada saat imunisasi diberikan terutama pada RW 06, 03, dan 04.

Whats-App-Image-2022-08-15-at-6-10-35-PM-1

Imunisasi dilakukan dengan mendaftarkan anak dan mengukur berat badan, tinggi badan, lingkar kepala, dan lingkar tangan anak untuk mengetahui perkembangan anak dari periode imunisasi sebelumnya. Kemudian anak bersama orang tuanya diarahkan kepada Bidan Siska yang bertanggung jawab dalam BIAN di kelurahan Babakan dan diberikan konsultasi mengenain imunisasi dan tumbuh kembang anak. Setelah itu, anak diberikan imunisasi sesuai kebutuhannya dan untuk anak yang sudah berusia 12 bulan atau lebih maka akan diberikan penunjang gizi berupa vitamin A.

Whats-App-Image-2022-08-15-at-6-10-34-PM

Pemberian imunisasi ini diharapkan dapat memberikan perlindungan terhadap anak-anak dari penyakit yang dapat membahayakan mereka. Dengan diberikannya imunisasi, kekebalan tubuh anak terbentuk sehingga lebih sehat dan produktif.

Whats-App-Image-2022-08-15-at-6-10-36-PM

Penulis: Ermalyani Margaret (Fakultas Ekonomika dan Bisnis), Katherine Winanda Koesno (Fakultas Ekonomika dan Bisnis), Philipians Nicholy (Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan), Bryan Eliezer Parlinggoman (Fakultas Hukum), dan Ryan Kam Vikri (Fakultas Teknik)
DPL: Karnoto, S.T., M.T.
Lokasi: Kelurahan Babakan, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten
#KKNTimIIperiode2022
#p2kknundip
#lppmundip
#undip