Waspada Bahaya Listrik Rumah Tangga, Mahasiswa KKN Tim II UNDIP Periode 2021/2022 Memberikan Peringatan Berupa Sosialisasi Terhadap Warga
Semarang (11/08/22) – Tidak dapat dipungkiri, bahwa kegiatan sehari-hari manusia sangat bergantung kepada listrik. Sejak bangun tidur hingga kembali tidur, manusia selalu menggunakan listrik untuk memenuhi kebutuhan. Namun, di lain sisi selain banyaknya kegunaan listrik, listrik juga dapat membahayakan penggunanya. Untuk menghindari bahaya-bahaya listrik tersebut, kita perlu meningkatkan kewaspadaan terhadap listrik.
Tujuan diadakannya acara sosialisasi tentang bahaya listrik ini untuk mengingatkan warga agar lebih waspada terhadap bahaya listrik. Sosialisasi ini menjelaskan tentang jenis-jenis bahaya listrik, dampak sengatan listrik, cara listrik dapat menyengat tubuh, standar keamanan instalasi listrik di rumah tangga, dan prosedur keselamatan. Selain itu juga dalam sosialisasi ini diberikan poin-poin waspada bahaya listrik seperti menjauhkan ranting pohon dengan kabel listrik, jangan menggunakan steker bertumpuk, jangan menaruh sumber listrik di dekat sumber air, jangan biarkan anak bermain dengan listrik, jangan tinggalkan peralatan listrik dalam keadaan menyala, dan hindari bermain di sekitar tegangan tinggi.
Materi juga diberikan dalam bentuk booklet kepada warga dan dalam bentuk poster supaya dapat ditempel di papan pengumuman. Pembagian booklet ditujukan untuk masing-masing audiens sehingga nantinya audiens dapat melihat kembali dan menerapkan di kehidupan sehari-hari.
Penulis: Aulia Nurul Yunizah
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL): drg. Isniya Nosartika, MDSc., Sp. Perio