Hebat!! Mahasiswa UNDIP Bantu Penyuluhan Dalam Pembukuan Laporan Keuangan Untuk Koperasi Garam di Desa Kaliwingi

Penyuluhan dalam Pembukuan Laporan Keuangan Koperasi

Koperasi Mekarsari adalah koperasi garam yang mencakup garam rebus dan garam krosok di  desa Kaliwlingi di Kabupaten Brebes, Kota Brebes yang daerahnya terletak dekat dengan laut. Desa ini terkenal dengan sentra pembuatan garam rebus di Kabupaten Brebes, salah satu koperasi terbesar di Kaliwlingi yang menjadi wadah bagi para pengusaha garam rebus adalah Koperasi Mekarsari yang berdiri pada tahun 2015 dan  diketuai oleh Ibu Dayuni dan di bendaharai oleh Ibu Etin.

Fungsi dari penyuluhan mahasiswa Undip ini adalah agar Koperasi Mekarsari tidak perlu ke Kantor Koperasi Indonesia untuk membuat laporan keuangan. Selain itu, agar Koperasi Mekarsari dapat membuat penyusutan asset sesuai yang dimau. Selanjutnya agar Koperasi Mekarsari dapat mengetahui pembayaran pajak yang sesuai dan tidak dibohongi atau dipermainkan lagi oleh oknum oknum dari parpajakan.

Output dari program kerja ini adalah buku besar laporan keuangan dari jurnal umum hingga neraca saldo dan laporan laba rugi serta perhitungan dalam pembayaran pajak pertahun nya.