Sebuah Rak Pojok Baca Ditemukan Kesepian! – Mahasiswa Universitas Diponegoro Mengumpulkan Komik BIAN dan Buku Koleksi Lainnya Untuk Mengisi Rak Pojok Baca.

(Pajang, Laweyan, Surakarta-Senin, 23 Agustus 2022) Membaca merupakan salah satu aktivitas yang penting untuk anak-anak dalam mengembangkan wawasan pengetahuannya. Untuk memberikan sarana yang nyaman bagi anak-anak maka hadirlah taman membaca mini yang bernama pojok baca. Pojok baca menjadi salah satu fasilitas yang disediakan oleh Pihak Puskesmas Pajang dalam rangka membantu meningkatkan minat baca pada pengunjung Puskesmas Pajang. Pojok Baca yang disediakan oleh Puskesmas Pajang berbentuk seperti saung yang terbuat dari kayu sehingga pojok baca ini terlihat menarik untuk dikunjungi. Sayangnya koleksi bacaan yang ada pada pojok baca masih sedikit hingga rak pojok baca seperti terlihat kosong dan hampir semua koleksi bahan bacaannya membicarakan tentang Kesehatan yang bagi pengunjung umum pojok baca kurang memahami.

Suasana Kegiatan Membaca dan Kreativitas Anak di Pojok Baca Puskesmas Pajang

Mahasiswa KKN Tematik Kota Surakarta hadir membantu mengisi rak pojok baca yang ada di Puskesmas Pajang dengan beberapa koleksi tambahan seperti Komik BIAN untuk anak-anak dan orang tua agar mengenal apa itu Program BIAN dan penjelasan terkait BIAN. Selain itu Mahasiswa KKN Tematik Kota Surakarta juga menyumbangkan beberapa buku anak bergambar dan juga novel yang berasal dari hibah buku yang dikumpulkan. Selain koleksi bacaan mahasiswa KKN TematiK Kota Surakarta juga memberikan bahan koleksi untuk mengasah kreativitas seperti gambar untuk diwarnai beserta pensil warnanya. Antusiasme terlihat dari anak-anak yang memanfaatkan bahan koleksi tersebut. Program ini menerima tingkat kepuasan sebanyak 4 yang berarti para pengunjung puas dengan adanya pengembangan koleksi pada pojok baca. Dengan adanya program pengembangan koleksi diharapkan meningkatkan minat baca dan kreativitas pada anak-anak maupun pengunjung pojok baca Puskesmas Pajang.

Keadaan Sebelum dan Sesudah Rak Buku Pojok Baca

Penulis : Lathifa Noor Faza (13040119130039) / Fakultas Ilmu Budaya / Ilmu Perpustakaan / Universitas Diponegoro

Dosen Pembimbing Lapangan : dra. Ana Irhandayaningsih, M.Si & Dr. Cahya Tri Purnami, S.KM, M.Kes

Lokasi : UPT Puskesmas Pajang, Kec. Laweyan, Kota Surakarta