PENCERDASAN GUNA PENAMBAHAN WAWASAN TERKAIT FENOMENA FISIKA WUJUD BENDA DAN KONSEP TENGGELAM MELAYANG TERAPUNG UNTUK ANAK-ANAK DI TK III PERTIWI OLEH MAHASISWA KKNT LINGKAR KAMPUS UTAMA 2022
TK III Pertiwi, Tembalang Baru V, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang (5/12/2022) – Ilmu fisika merupakan ilmu pasti yang sudah ditemukan dan dikembangkan secara bertahap dari tahun ke tahun. Pengembangan itu dilakukan oleh para peneliti yang melakukan eksperimen-eksperimen terkait suatu fenomena yang berkaitan dengan fisika. Eksperimen-eksperimen tersebut tentunya harus didasari oleh teori-teori yang sudah ada sebelumnya, dan harus didasari dengan kemampuan berpikir kritis dalam melihat fenomena-fenomena yang ada.
Kegiatan ini dilaksanakan pada Rabu (16/11/2022) di kelas B.2 TK III Pertiwi. Anak-anak sangat antusias dan ceria dalam memperhatikan, serta menyimak dengan baik dan tertib materi yang disajikan.
Mahasiswa KKNT Lingkar Kampus Utama 2022 mengajak anak-anak di TK III Pertiwi untuk membuka wawasan mereka dengan melakukan praktik fisika sederhana, dan juga modul baca bergambar dengan judul wujud benda, dan konsep tenggelam, melayang, terapung. Sebelum melakukan percobaan terkait konsep tenggelam, melayang, terapung dijelaskan terlebih dahulu terkait wujud benda sebagai dasaran dalam melakukan praktik terkait. Adanya pun hal ini dilakukan untuk membuka wawasan anak-anak terkait fenomena tenggelam, melayang, terapung yang mana hal ini dipengaruhi oleh massa jenis. Media yang digunakan dalam penyampaian hal tersebut adalah presentasi bergambar, serta praktik menggunakan botol galon bening yang sudah diisi air, batu aquarium, plastik, serta balon. Serta dalam presentasi yang disajikan juga aplikasi-aplikasi yang dimanfaatkan dari fenomena ini, seperti penyebab kapal terapung yang diakibatkan adanya rongga udara pada kapal, sehingga massa jenis dari kapal lebih ringan dari air laut. Pada praktiknya hal ini diperagakan dengan menggunakan balon yang diisi dengan batu aquarium, kemudian ditiup dan dimasukkan ke dalam galon berisi air, maka didapat balon yang berisi batu terapung akibat adanya udara di dalam balon.
Pada hari Sabtu (3/12/2022), Hasil output dari program diberikan kepada Guru TK III pertiwi, berupa Modul bergambar untuk anak TK III Pertiwi
Link Modul Bergambar dan Presentasi : https://drive.google.com/drive/folders/1ZGGeIiMzL6pd1xbyOSrMxjfkAwADzXyZ?usp=sharing
Penulis : Nico Tri Aganta / 24040119130057 / S1-Fisika
DPL : Dr. Ir. Suzanna Ratih Sari, M.M., M.A
Lokasi : TK III Pertiwi, Tembalang Baru V, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang
KKN TEMATIK LINGKAR KAMPUS UTAMA KELOMPOK 9