Pelatihan Penulisan Kreatif Karya Sastra Puisi di Desa Jambu Timur
Mlonggo, Jambu Timur Selasa, 30 Januari 2018, dilaksanakan kegiatan Pelatihan Penulisan Kreatif Karya Sastra Puisi di Posko KKN Desa Jambu Timur, Kec. Mlonggo, Jepara. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 15.00 WIB diikuti oleh remaja-remaja desa yang masih duduk dibangku sekolah. Kegiatan ini ditujukan untuk remaja desa yang masih duduk dibangku sekolah karena menurut anggota karang taruna di desa Jambu Timur, remaja-remaja tersebut kurang minat dalam penulisan-penulisan kreatif dan dari pihak karang taruna dan kepala desa menyarankan untuk memberikan pelatihan untuk remaja-remaja desa Jambu Timur, terutama untuk sekolah yang baru saja resmi dibuka dan baru memiliki 27 siswa satu kelas yaitu kelas VII.
”
Kegiatan Pelatihan Penulisan Kreatif Karya Sastra Puisi ini meliputi pemaparan materi tentang Menulis, Penulisan Kreatif, Karya Sastra, Jenis-jenis Karya Sastra, Pengertian puisi, Jenis-jenis Puisi dan Masing-masing pengertiannya, Langkah-langkah menulis Puisi, Contoh Puisi, dan Praktik Menulis Puisi. Dengan diadakannya pelatihan ini, remaja-remaja desa sangat antusias dan senang mengikuti kegiatan tersebut. Antusias para remaja juga terlihat karen suasana di desa sedang mendung dan beberapa remaja juga ada yang mengikuti Diniyah namun setelah itu mereka menyusul atau terlambat dalam mengikuti pelatihan ini. Para remaja juga sangat semangat dan senang ketika menulis puisi. Pelatihan ini bertujuan untuk menyalurkan kreatifitas remaja di Jambu Timur dan mengenalkan kembali karya sastra yang saat ini hampir berkurang peminatnya terutama pada remaja yang masih duduk dibangku sekolah.
Adapun pada tanggal 31 Januari 2017, mengadakan pelatihan penulisan kreatif yang ke dua di pelataran Sekolah Dasar Negeri 5 Jambu Timur, materi yang disampaikan sama dengan tanggal sebelumnya, dan kegiatan yang dilakukan tidak jauh beda dengan kegiatan hari sebelumnya juga.
Kegiatan-kegiatan tersebut diatas ditutup dengan pembacaan puisi dari remaja-remaja yang mengikuti pelatihan penulisan kreatif tersebut.
direview oleh Maharani P. Ratna
2 Februari 2018