PENDAMPINGAN PENGELOLAAN SISTEM ADMINISTRASI DESA CIBUNAR, BALAPULANG
Balapulang – Senin, 7 Agustus 2017, mahasiswa Undip mengadakan kegiatan pelatihan sistem administrasi desa berbasis komputer di Balai Desa Cibunar. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada perangkat desa dalam pengoperasian komputer sehingga dapat memudahkan berbagai macam tugas pemerintahan.
Jumlah peserta yang mendapat pelatihan sistem administrasi desa berbasis komputer yaitu sejumlah 5 orang / 5 perangkat desa. Kegiatan diawali dengan memberikan pengenalan perangkat komputer dan program-programnya . Lalu, dilanjut dengan memberikan materi tentang sistem administrasi desa berbasis komputer yang baik dan benar. Materi terakhir yaitu pelatihan penggunaan Ms.Word untuk kegiatan surat-menyurat contohnya membuat undangan, surat keterangan, dan proposal.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan perangkat desa memiliki keterampilan dalam mengaplikasikan komputer untuk memudahkan berbagai macam tugas pemerintahan contohnya kegiatan surat-menyurat yaitu membuat undangan, surat keterangan, proposal, dan lain-lain.