Pengembangan Kemampuan Kader Kesehatan Dalam Penemuan Suspek Tuberkolosis Melalui Program Ketok Pintu Guna Meningkatkan Angka Penemuan Kasus Tuberkolosis

Banyumas (20/2/17) – Di Desa Ketenger, Kecamatan Baturaden, Kabupaten Banyumas telah dilaksanakan sebuah kegiatan bertema “Pengembangan Kemampuan Kader Kesehatan Dalam Penemuan Suspek Tuberkolosis Melalui Program Ketok Pintu Guna Meningkatkan Angka Penemuan Kasus Tuberkolosis”. Kegiatan dilaksanakan untuk memberikan pengetahuan baru kepada kader PKK desa Ketenger sebagai pilar penjaga keluarga. Mahasiswa bernama Reza Afrizona Fauzih yang tergabung dalam Tim Pengabdian Masyarakat Undip untuk desa Ketenger  yang menjadi pengagas ide kegiatan tersebut. Kegiatan ini dilakukan karena ancaman TBC di desa ini tinggi, dikarenakan posisi desa yang berada di daratan tinggi, maka akan sangat sulit mencari bantuan.

Kegiatan ini dilakukan sepanjang Tanggal 13 – 20 Februari 2017, dengan metode door to door ke rumah warga. Dimana warga di beri penjelasan secara personal tentang bahaya TBC dan bagaimana cara pendeteksianya, dan pertolongan pertama orang yang terjangkit TBC. Acara ini mendapatkan tanggapan yang baik dari anggota PKK desa Ketenger, terlihat dari antusiasmenya ketika tim pengabdian masyarakat mengunjungi rumah warga. Harapan dari kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat dalam pencegahan penyakit TBC.