PIALA DUNIA DAN BARONG MENYATUKAN KITA
Sabtu(14/07/2018) merupakan hari yang sangat mengesankan, dimana tim KKN Kemiri Timur yang bekerjasama dengan karang taruna desa Kemiri Timur mengadakan nobar (nonton bareng) piala dunia bersama dengan warga, yang di selenggarakan di salah satu rumah warga, serta mengundang tim KKN desa Gondang, Kemiri Barat, dan sebagainya.
Acara nobar diawali dengan penampilan barong yang dimulai pukul 20.00 WIB kemudian dilanjutkan dengan nobar pada pukul 21.00 WIB. Acara yang diadakan tersebut mendapatkan antusiasme yang besar dari warga desa, sehingga halaman rumah tempat diadakan nobar dipenuhi dengan warga dan rekan-rekan KKN Undip. Walaupun tidak ada TV yang dapat digunakan untuk menonton piala dunia, tim tetap mencari solusi agar nobar tetap berjalan dengan lancar, sehingga pada akhirnya tim melakukan streaming untuk menayangkan siaran piala dunia. Di tengah-tengah acara pun diadakan doorprize bagi warga yang dapat menebak skor akhir dengan benar, sehingga antusiasme warga makin bertambah.
Melalui acara nobar dan pertunjukkan barong yang diadakan, keakraban antara warga dan tim KKN Undip pun semakin terjalin erat. Banyak warga yang awalnya tidak mengenal tim KKN Undip, namun setelah diadakannya nobar, warga menjadi kenal dan akrab dengan tim KKN Undip.
Pendekatan terhadap warga tidak harus dilakukan secara formal. Terbukti dengan adanya nobar, keakraban dapat terjalin. Mulai dari anak-anak, remaja, pemuda, dewasa, hingga lanjut usia berkumpul di satu tempat dan melakukan hal yang sama, yaitu menonton piala dunia dan menyaksikan penampilan barong. Sungguh indah keakraban antarwarga.
Di hari Minggu pun akan diadakan nobar kembali, yaitu final piala dunia yang akan diadakan di Balai desa Kemiri Timur pada pukul 20.00 WIB. KKN TIM II Undip 2018 mengharapkan dengan adanya kegiatan Nobar Piala Dunia dan pertunjukkan barong ini, dapat mempererat hubungan dan kedekatan antara Tim KKN dan Masyarakat Desa Kemiri Timur.
Minggu, 15 Juli 2018
Desa Kemiri Timur, Kecamatan Subah, Kabupaten Batang
Reportase ini ditulis oleh KKN Tim II Undip Desa Kemiri Timur.