KADER POSYANDU HEBAT, BALITA SEHAT
Rembang, Jawa Tengah – 2 mahasiswa Universitas Diponegoro dari Fakultas Kedokteran melalukan pemberdayaan kader posyandu Desa Dadapan, Kecamatan Sedan, Kabupaten Rembang pada Senin (30/07/2018. Acara tersebut dilaksanakan di rumah salah satu kader dan dihadiri oleh 20 kader posyandu dari 5 dusun yang ada di Desa Dadapan.
Pelaksaaan program monodisiplin dilakukan oleh Sulung Ade Pratama (Kedokteran Umum, 2015) dan Almuthya Ahsin (Ilmu Gizi, 2015). Acara diawali sambutan dari bidan desa Dadapan kemudian dilanjutkan pelatihan kader mengenai managenen posyandu 5 meja dan pengisian KMS secara baik dan benar yang dilakukan oleh Sulung. Acara dilanjutkan dengan penyuluhan mengenai PMT oleh Almuthya dan diakhiri dengan penyuluhan mengenai penyakit Diabetes dan Hipertensi serta pemeriksaan kesehatan gratis. Pelatihan ini dilaksanakan karena merupakan masalah utama yang dialami dalam pelaksaaan posyandu di Desa Dadapan sehingga diharapkan pelaksanaan posyandu di desa ini dapat berjalan lebih optimal kedepannya. Tanggapan dari kader sendiri sangat antusias dan mereka menilai acara ini sangat bermanfaat.