Pengenalan Siswa Sekolah Mengenai Gerak Taru dan Luang (Gerakan Aku cinTA RUpiah dan Lembaga keUANGan) di Desa Srobyong
Mlonggo (30/8/2018) Tim Pengabdian Masyarakat 2018 Undip melaksanakan salah satu program bertemakan Pengenalan Siswa Sekolah Mengenai Gerak Taru dan Luang (Gerakan Aku cinTA RUpiah dan Lembaga keUANGan) di Desa Srobyong, bertempatan di Sekolah Dasar Negeri Srobyong. Adapun tujuan dari program tersebut adalah memberikan wawasan terhadap keuangan guna meningkatkan wawasan siswa sekolah tersebut.
Pelaksanaan program dilaksanakan dengan pemaparan kepada siswa sekolah Srobyong. Pelaksanaan program berjalan baik dan lancar. Harapan kami, melalui program ini, dapat memberikan manfaat yang besar kepada warga desa Srobyong.