Gentingsari, Menuju Desa Mandiri
Gentingsari—Senin, 16 januari 2017, Tim I KKN UNDIP menghadiri acara yang diselelenggarakan di Balai Desa Gentingsari mengenai BUMDes. BUMDes itu sendiri merupakan Badan Usaha Milik Desa dengan penyertaan modal yang berupa hibah dana desa.
Acara ini dihadiri oleh pengurus BUMDes, perangkat desa,dan seluruh kelembagaan desa serta seluruh tokoh masyarakat. Pengisi acara dalam BUMDes kali ini adalah Bapak Indra selaku konsultan dari CV. Indra Graha Solo. Inti dalam pembahasan BUMDes yang disampaikan beliau yaitu bahwa tujuan pembentukan BUMDes adalah agar desa bisa mandiri dengan unit – unit pengelolaan yang dinaungi BUMDes, masyarakat lebih memberdaya dengan potensi yang dimiliki masyarakat desa. Pembentukan BUMDes terdapat dalam Permendesa Nomor 4 tahun 2015 tentang pendirian, pengurusan dan pengelolaan, dan pembubaran Badan Usaha Milik Desa yang menjadi pedoman bagi daerah dan desa dalam pembentukan dan pengelolaan BUMDes. Usaha-usaha yang dikelola oleh BUMDes antara lain menampung hasil-hasil pertanian, membina kelompok UMKM, mengelola air rumah tangga, penampungan pembayaran listrik, serta unit simpan pinjam.
Pembentukan BUMDes oleh perangkat desa sesuai aturan desa dan diusulkan oleh masyarakat setempat. Pola kerja dalam BUMDes mempunyai aturan yang terikat yaitu AD/ART (Anggaran Dasar Anggaran Rumah Tangga) yang disusun oleh pengurus, perangkat desa, badan pengawas atau BPD, serta perwakilan desa.
Kemudian acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab warga desa dengan pengisi acara dan berakhir pada pukul 16.00 WIB. Warga Desa Gentingsari menyambut dengan antusiasme tinggi dalam diskusi mengenai Badan Usaha Milik Desa yang akan dibentuk di Desa Gentingsari.
Sabtu, 21 Januari 2017, Tim 1 KKN UNDIP di Desa Gentingsari, Kecamatan Bansarai, Kabupaten Temanggung melakukan kegiatan kerjabakti di lingkungan SDN 1 Gentingsari. Kegiatan dimulai pada pukul 08.30 WIB dan selesai sekitar pukul 11.30 WIB. Dalam kegiatan kerjabakti ini, kami memfokuskan untuk melakukan revitalisasi pada UKS dan perpustakaan sekolah di SDN 1 Gentingsari. Kegiatan ini dimaksudkan untuk mengembalikan fungsi dari UKS serta perpustakaan yang ada di SDN 1 Gentingsari, yang notebene telah beralih fungsi dan tidak dapat dimanfaatkan dengan semestinya. Selain diikuti oleh mahasiswa KKN, murid kelas V dan VI turut membantu kami sehingga pekerjaan kami bisa dilakukan dengan lebih cepat.
Kami memilih dan memilah berbagai barang yang ada didalam ruang UKS dan perpustakaan sekolah, seperti halnya obat-obatan yang telah kadaluarsa maupun buku serta kertas bekas yang sudah tidak terpakai.