Kecamatan Ampelgading : Pembuatan Kompos Bokashi dari Limbah Organik Rumah Tangga

IMG_8324Pemalang- Program Kerja mahasiswa KKN sudah berjalan kurang lebih 3 minggu. Berbagai macam program monodisiplin maupun multidisplin telah dilaksanakan secara maksimal untuk memberikan yang terbaik bagi warga desa. Tim I KKN Universitas Diponegoro Desa Losari kecamatan Ampelgading pada minggu ketiga memiliki beberapa agenda kegiatan yang salah satunya adalah “Pembuatan kompos bokashi” yang telah dilaksanakan pada hari kamis, 26 Januri 2017 pukul 20.00 WIB di rumah salah satu warga Desa Losari bernama Bapak Ghufroni. Pelaksanaan program monodisiplin dari mahasiswa Jurusan Biologi ini targetnya merupakan ibu-ibu rumah tangga di desa Losari.

Pelaksanaan program ini bertujuan untuk mengenalkan kepada ibu-ibu tentang pemanfaatan limbah organik rumah tangga sebagai bahan untuk pembuatan kompos yang efektif dan mudah untuk dilakukan oleh ibu-ibu rumah tangga. Kompos bokashi dibuat dengan bahan baku yang mudah ditemukan di desa yaitu arang sekam, dedak, EM4 (Effective microorganism 4), limbah organik rumah tangga (sisa sayuran, sisa nasi, roti, tulang ayam, dll), air, dan gula merah. Kegunaan dari kompos ini dapat dijadikan pupuk untuk tanaman di sekitar pekarangan rumah. Pelaksanaan program ini diisi dengan pengenalan terhadap bahan-bahan yang digunakan serta  bagaimana cara pembuatan Kompos bokashi.