Pentingnya Rumah Sehat Walaupun Minimalis

Depok, 18 Juli 2020

Perumahan  merupakan kebutuhan   primer bagi  manusia.   Rumah   atau   tempattinggal, dari zaman ke zaman mengalami perkembangan. Rumah padadasarnya merupakan tempat hunian yang sangat penting bagi kehidupan setiap orang. Rumah tidak   sekedar  sebagai   tempat  untuk   melepas  lelah  setelah  bekerja seharian,namun didalamnya terkandung arti yang penting sebagai tempat untuk membangunkehidupan keluarga sehat dan sejahtera. Rumah yang sehat merupakan salah satu sarana untuk mencapai derajat kesehatan yang optimum. Rumah juga merupakan salah satu bangunan tempat tinggal yang harus memenuhi   kriteria   kenyamanan.,   keamanan,   dan   kesehatan   guna   mendukung penghuninya agar dapat bekerja dengan produktif. Namun kurangnya pemahaman masyarakat akan pentingnya pembangunan rumah sesuai standart untuk dapat menjamin kesehatan keseharian masyarakat di rumah dan kurangnya informasi warga tentang desain rumah sehat. Masih banyak rumah yang tidak mengikuti standart sehat, diharapkan dengan adanya Desain Rumah Sehat Minimalis, rumah yang akan dibangun atau direnovasi dapat mengikuti desain ini.

Untuk kegiatan pertama yaitu survey lokasi, kemudian asistensi dengan dosen pembimbing dan diskusi dengan kapala RT setempat. Setelah mendapat perizinan, pengamatan keadaan rumah warga dilakukan untung mendapatkan data awal.

(Ranti, Tim II KKN UNDIP 2020 Kel. Cilangkap, Kec. Tapos, Kota Depok)