Ratusan Warga Purwodadi Terkena COVID-19 Mahasiswa UNDIP Memberikan Edukasi TentangManfaat Tanaman Herbal Untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Manusia

Purwodadi (18/7). Serangan virus corona ini telah membuat seluruh umat manusia semenjak virus ini muncul di muka bumi yang dimana membuat seluruh negara di bumi mengalami krisis akibat pandemi virus corona ini. Selama Pandemi COVID-19 di Indonesia mulai melakukan sistem WFH (Work From Home) serta sistem PSBB yang menyeluruh di seluruh penjuru negeri.

Virus corona ini tidak hanya menyerang masyarakat yang memiliki umur diatas 40 tahun, tetapi virus ini dapat menyerang kepada siapa saja yang memiliki daya tahan tubuh yang lemah.

Untuk meminimalisir korban COVID-19 ini peran serta kesadaran masyarakat sangatlah dibutuhkan karena, dengan masyarakat yang memiliki kesadaran terhadap pandemi ini korban COVID-19 dapat berkurang dengan cara selalu mencuci tangan dengan sabun, menggunakan masker saat bepergian, dan menjaga jarak dengan orang lain saat berada di keramaian.

Bertempat di Perumda RW.20 Purwodadi mahasiswa UNDIP telah memberikan salah satu cara atau bantuan dengan memberikan informasi tentang manfaat tanaman herbal yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh manusia. Jika memiliki daya tahan tubuh yang tinggi maka dapat meminimalisir korban yang terkena virus corona ini.