MASYARAKAT METESEH MASIH LALAI AKAN PROTOKOL KESEHATAN
Oleh : Landors Andika, Fakultas Hukum
Semarang, Meteseh (19/7) Mahasiswa KKN UNDIP TIM II Periode 2020 sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dimulai pada tanggal 5 Juli 2020 sampai 15 Agustus 2020 dimana KKN ini diberikan kepada mahasiswa untuk melakukan pengabdian kepada masyarakat yang berdasarkan tempat tinggalnya atau disebut dengan KKN Pulang Kampung. KKN ini mengusung tema “Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi COVID-19 Berbasis Pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)”.
Desa Meteseh merupakan daerah Tembalang yang termasuk dalam zona merah dalam peta persebaran COVID-19. Di Jawa Tengah sendiri pertanggal 17 Juli 2020 terdapat 6.632 orang positif, 2.770 orang dinyatakan sembuh dan 300 orang yang meninggal dunia. Banyaknya masyarakat tidak melakukan protokol kesehatan bahkan cenderung mengabaikannya, tetapi ada juga mereka yang mematuhi protokol kesehatan. Kesadaran masyarakat untuk melakukan protokol kesehatan seperti mencuci tangan atau menggunakan handsanitizer, menggunakan masker saat berpergian dan berjaga jarak. Hal ini membuat keresahan bagi pemerintah dan masyarakat lainnya akan penambahan kasus covid yang berada di Jawa Tengah.
Mahasiswa KKN membuat program terkait pengedukasian pada protokol kesehatan yang akan diberikan kepada masyarakat Meteseh. Program tersebut diberikan judul “Peningkatkan peran serta masyarakat dalam upaya pencegahan covid 19 dengan KASUARI (Kesadaran Untuk Pribadi) untuk #LawanCovid19 di Meteseh”. Program ini ditujukan kepada masyarakat yang kurang mematuhi protokol kesehatan dan untuk mengurangi penyebaran covid-19 yang berada di daerah meteseh.
editor : Romadhon S.Pi,M.Biotech