Mahasiswa KKN Undip Mengadakan Penyuluhan dan Membuat Video Menarik untuk PKK di Lingkungan RT 002 Kelurahan Durian Payung di Era New Normal
Bandar Lampung (18/7), Pandemi yang sedang terjadi di kota Bandar Lampung menerapkan era “New Normal”. Masyarakat tetap berkegiatan namun dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan agar tidak terjadi penyebaran COVID-19 yang semakin banyak. Di setiap wilayah kota Badar Lampung tentunya menerapkan protokol kesehatan COVID-19 di era “New Normal” dan memberikan himbauan kepada masyarakat sekitar.
Mahasiswa KKN Tim II Undip melaksanakan kegiatan di minggu kedua dengan mengadakan Penyuluhan Edukasi Protokol Kesehatan COVID-19 pada era “New Normal” bersama ibu-ibu PKK RT 002/LK II. Hal ini, memberikan informasi kepada masyarakat saat bersosialisasi dalam bentuk video mengenai Protokol Kesehatan COVID-19 di RT 002/LK II. Video tersebut berisikan, protokol kesehatan COVID-19 yaitu menggunakan masker, mencuci tangan, memakai hand sanitizer, tidak saling bersentuhan dan menjaga jarak 1 meter. Video yang telah diunggah melalui Group WhatsApp ini sangat menarik dan mudah dipahami sehingga warga lingkungan RT 002/LK II Kelurahan Durian Payung dapat mematuhi protokol kesehatan di era New Normal dengan baik dan benar.