KKN Undip Bantu Penyemprotan Disinfektan

BANJARNEGARA (17/7) – Adanya pemberitaan tentang istilah new normal membuat sebagian masyarakat di Desa Limbangan, Kecamatan Madukara, Kabupaten Banjarnegara menganggap bahwa Covid-19 sudah hilang atau sudah tidak ada lagi, padahal seperti yang kita ketahui bahwa kasus positif orang yang terpapar virus ini mengalami peningkatan setiap harinya. Masyarakat dinilai mulai tidak mengikuti anjuran pemerintah untuk tetap menggunakan masker, jaga jarak, dan tidak berkumpul kecuali dalam keadaan yang mendesak. Berdasarkan hal ini, salah satu mahasiswa dari program studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Universitas Diponegoro yang bernama Lilik Herawati dengan dosen KKN Dr. Amirudin., MA berusaha untuk memberikan solusi dalam upaya pencegahan penyebaran Covid-19 dengan cara penyemprotan disinfektan secara rutin, terutama di tempat-tempat umum yang berada di lingkungan RT 04 RW 03 Desa Limbangan.

Perizinan dan Penyemprotan Disinfektan di PAUD Bunayya dan Posko Covid-19
Sumber: Galeri Penulis

Kegiatan penyemprotan disinfektan ini dinilai efektif untuk mencegah penyebaran virus. Beberapa tempat umum yang paling diutamakan untuk dilakukan penyemprotan disinfektan adalah masjid, gereja, PAUD, TPQ, dan posko Covid-19. Program penyemprotan disinfektan ini melibatkan karang taruna sehingga para pemuda desa juga dapat melakukan kegiatan positif bagi lingkungannya sendiri. Namun karena adanya himbauan dari Kepala Desa untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan tidak melakukan kegiatan yang melibatkan banyak orang, sehingga jumlah pemuda yang dilibatkan itu terbatas dan tidak dilibatkan dalam waktu yang bersamaan. Selain melakukan penyemprotan, para pemuda desa ini juga diarahkan untuk dapat memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang pengertian dan manfaat dari disinfektan itu sendiri, bahwa disinfektan hanya bisa digunakan pada benda mati seperti meja, kursi, dan lain-lain.

Penyemprotan Disinfektan di Tempat Ibadah dan TPQ
Sumber: Galeri Penulis

            Berdasarkan program ini, masyarakat berharap bahwa lingkungan mereka akan selalu bersih dan terjaga dari berbagai macam virus. Masyarakat juga berharap kegiatan penyemprotan disinfektan secara rutin oleh para pemuda desa akan terus berlanjut bahkan setelah kegiatan KKN berakhir.

Penulis             : Lilik Herawati

Editor              : Dr. Amirudin., MA

#KKNTimIIPeriode2020 #p2kknundip #lppmundip #undip #Banjarnegara #BersinergiMembangunDesaSendiri