Mahasiswa undip menyampaikan protokol kesehatan dan sosialisasi gemarikan didepan kerumunan pemuda-pemudi kecamatan Kedungwuni sebagai upaya pencegahan covid-19 di era new normal
#KKNKotaKabPekalonganBatang
Pekalongan (17/07/20)-Mahasiswa KKN Tim II tahun 2020 UNDIP, mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh Pimpinan Ranting IPNU – IPPNU Capgawen selatan di daerah Kelurahan Kedungwuni Timur. Di daerah Pekalongan sendiri tingkat penyebaran dapat dibilang cukup tinggi, sehingga masuk sebagai zona merah terdampak COVID-19. Serta tingkat kesadaran akan menjaga diri dari penyebaran COVID-19 masih sangat rendah, itu dapat dilihat banyak masyarakat yang belum melaksanakan protokol kesehatan saat beraktivitas. Oleh karena itu Mahasiswa KKN wilayah Kelurahan Kedungwuni Timur, malakukan koordinasi bersama dengan pimpinan dan ketua dari IPNU – IPPNU Capgawen Selatan untuk melukan sosialisasi mengenai protocol kesehatan di era new normal.
New normal merupakan tindakan yang diambil oleh pemerintah Indonesia, sebagai tatanan baru untuk beradaptasi COVID-19 yang mengacu pada kebiasaan dan perilaku hidup bersih dan sehat. Pada acara ini mahasiswa berkesempatan untuk melakukan sosialisasi protokol kesehatan dan penyampaian gemarikan dihadapan berbagai peserta IPNU – IPPNU berbagai cabang di Kecamatan Kedungwuni. Mahasiwa melakukan pemaparan mengenai tingkat penyebaran COVID-19 di Pekalongan, Protokol kesehatan, serta penyampaian gemarikan sebagai uapaya pencegahan penyebaran COVID-19.
Kami berharap dengan adanya sosialisasi protokol kesehatan di era new normal dan penyampain gemarikan dapat membantu pencegahan penularan COVID-19, serta dapat menurunkan tingkat penyebaran COVID-19 di Pekalongan dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. Selain itu, kami juga berdoa kepada Allah SWT yang maha Esa sebagai bentuk syukur, dan memohon agar selalu diberi kesehatan dan keselamatan.
Penulis : Mh. Yusuf Rohul Islam
Editor: Nikie Astorina YD, SKM, M. Kes