Kasus Covid-19 Terus Meningkat, Mahasiswa KKN Undip Sosialisasi Protokol Kesehatan Secara Online

KKN.UNDIP.AC.ID, TANGERANG SELATAN – Kasus Covid-19 di Indonesia kian hari semakin merebak. Hal ini kembali diperparah semenjak PSBB sempat dilonggarkan sementara di beberapa kawasan di ibukota. Melihat kondisi ini, salah seorang mahasiswa dari Universitas Diponegoro yang tengah melaksanakan KKN pun berinisiatif untuk mengedukasi warga sekitar di salah satu perumahan di BSD Serpong untuk menjalankan protokol kesehatan saat beraktivitas di luar rumah pada hari Minggu (19/7). Kegiatan sosialisasi ini dilakukan melalui penyebaran informasi seputar cara pencegahan Covid-19 di grup RT setempat dengan aplikasi pengirim pesan Whatsapp. Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, warga akan semakin sadar pentingnya mematuhi protokol kesehatan juga mengetahui beberapa langkah untuk meminimalisir penyebaran virus Covid-19.
Penulis: Niari
editor : Dr. Ana Silviana SH.,M.Hum