Edukasi Tindakan Preventif Penularan Virus Covid-19, Mahasiswi UNDIP Blusukan Ke Rumah Tetangga
Tangerang (21/7) – Indonesia digemparkan dengan kasus pertama positif COVID-19 pada Bulan Maret lalu. Sejak saat itu, penyebaran wabah COVID-19 ini semakin merajalela. Angka yang terus menerus meningkat pada awalnya membuat masyarakat resah. Berbagai kebijakan pemerintah pun telah dilakukan mulai dari PSBB hingga sekarang mulai menerapkan adaptasi kebiasaan baru (New Normal). Namun sangat disayangkan, beberapa masyarakat masih belum bisa menerapkan adaptasi kebiasaan baru dengan benar. Banyak dari mereka sudah tidak terlalu resah akan virus ini, sehingga tidak mematuhi protokol kesehatan. Maka dari itu, masih diperlukan edukasi mengenai pencegahan penularan virus COVID-19 di masyarakat.
Edukasi mengenai pencegahan penularan virus COVID-19 dapat dilakukan dengan metode door to door seperti yang dilakukan oleh Irma, salah satu Mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro dalam rangka pelaksanaan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Kegiatan tersebut berlokasi di RT 06 RW 13 Kelurahan Gelam Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. Edukasi dilakukan dengan mengunjungi rumah – rumah warga serta membagikan brosur dan masker. Brosur tersebut berisi jumlah kasus di Kabupaten Tangerang, cara penularan virus, gejala dan tanda, serta pencegahan penularan COVID-19. Setiap warga dapat menyimak dan memahami penjelasan Irma dengan baik, serta beberapa warga juga menanyakan hal-hal yang berkaitan dengan wabah ini.


Tidak hanya mengunjungi rumah tetangga, Irma juga mendatangi beberapa toko di Perumahan Villa Tomang Baru. Toko-toko tersebut merupakan tempat yang cukup ramai dan sering didatangi oleh warga. Mahasiswi tersebut melakukan edukasi kepada penjaga toko mengenai hal – hal yang perlu diperhatikan sebagai tindakan preventif penularan COVID-19 pada saat aktivitas jual-beli. Ia juga menjelaskan isi dari poster yang sudah ia buat dan meminta persetujuan toko untuk menempelkan poster ini di etalase atau di depan tokonya. Isi dari poster tersebut meliputi pencegahan penularan COVID-19 pada saat aktivitas terutama saat jual-beli. Diharapkan dengan terpajangnya poster tersebut, maka pembeli yang datang dapat menyempatkan waktunya untuk membaca sehingga lebih dapat memahami bagaimana cara beradaptasi dengan kebiasaan baru dalam era wabah COVID-19 ini.


Oleh : Irma Nur Fadhilah
Kedokteran Umum
Universitas Diponegoro
Editor : Dr. Ana Silviana, S.H., M.Hum.