kec. Ampelgading-Pencerdasan Perangkat Desa terhadap Teknologi Informasi
By Desa Cibiyuk-Ampelgading,Pemalang, on 1st February2017
CIBIYUK-PEMALANG, Salah satu program monodisiplin dari Tim 1 KKN Undip Desa Cibiyuk adalah memberikan pelatihan kepada perangkat Desa Cibiyuk mengenai penggunaan dan cara mengaplikasikan berbagai program komputer seperti microsoft words, microsoft power point, microsoft excel, penggunaan email, pengelolaan blog desa, dan menggunakan media sosial seperti facebook, instagram, dan whatsapp untuk memudahkan pekerjaan para perangkat desa dan untuk lebih memperkenalkan Desa Cibiyuk melalui blog desa dan media sosial yang akan dioperasikan.
Program ini mendapatkan dukungan baik dari Kepala Desa maupun perangkat Desa Cibiyuk sendiri. Program tersebut sudah berjalan semenjak tanggal 16 januari 2017 dan akan berlangsung hingga KKN berakhir. Pelatihan ini dilakukan di Balai Desa Cibiyuk setiap hari Senin dan Rabu. Dalam pelatihan ini peserta diberikan buku modul mengenai materi yang diajarkan, dimana buku ini disusun sendiri oleh Tim KKN Undip Desa Cibiyuk.
Mayoritas perangkat Desa Cibiyuk memiliki pendidikan terakhir ditingkat SMA, dan masih terbilang minim pengetahuan terhadap teknologi informasi dan penggunaan komputer beserta aplikasinya. Dengan adanya program ini para perangkat desa menyatakan bahwa mereka sangat terbantu sekali dalam menyelesaikan pekerjaan dan merekapun sangat antusias dan semangat dalam mengikuti pelatihan yang diberikan oleh salah satu Tim KKN Undip Desa Cibiyuk. Peserta pelatihan ini berharap perangkat Desa Cibiyuk dapat mengoperasikan berbagai aplikasi komputer maupun media sosial sehingga lebih memudahkan pekerjaan dan demi kemajuan Desa Cibiyuk sendiri.