#XBuku Pintar Matematika Mudahkan Belajar SiswaX-37-B-4#

Semarang (30/7) – Mahasiswa KKN Undip melanjutkan kegiatan mengajar di Bulusan RT 04 RW III yang telah terlaksanana di hari-hari sebelumnya. Kali ini mahasiswa KKN, Sarwini dari Fakultas Sains dan Matematika memberikan buku pintar matematika sebagai penunjang kegiatan belajar.
Matematika dewasa ini menjelma menjadi suatu momok yang kerap kita temukan di dunia akademik. Apalagi pada kondisi pandemi seperti ini, mengharuskan kegiatan belajar mengajar formal dilakukan secara daring.
Menurut penuturan mahasiswa, terdapat beberapa siswa yang masih kesulitan memahami matematika. Sehingga mahasiswa memutuskan untuk membuat buku pintar matematika. Buku pintar matematika yang disusun berisi rumus matematika dan cara mudah memahaminya. Mahasiswa berharap melalui pemberian buku pintar matematika ini bisa membantu pemahaman siswa.