Belajar Sambil Bermain, Strategi Mahasiswa KKN UNDIP Kenalkan Sains pada Siswa SD

Alat Peraga dan Eksperimen Sederhana

CILACAP (01/08/20). Kuliah Kerja Nyata atau lebih dikenal KKN Tim II UNDIP 2020 telah memasuki minggu keempat. Salah satu mahasiswa KKN melakukan pembelajaran menggunakan alat peraga dan eksperimen sederhana. Tujuannya adalah agar siswa menjadi lebih tertarik sehingga lebih aktif saat pembelajaran serta meningkatkan kreatifitas siswa. Program ini merupakan program pemberdayaan masyarakat yang berkaitan dengan Sustainable Development Goals (SDGs). Khususnya nomor 4 yaitu Pendidikan yang Berkualitas. Pembelajaran ini dilakukan selama tiga hari yaitu hari Kamis-Sabtu. Program ini menyasar siswa SD Desa Adipala terutama warga RT 06 RW 06.

Eksperimen Sederhana Bersama

Tahap pertama program ini yaitu melakukan eksperimen sains sederhana. Macam-macam eksperimen yang dilakukan yaitu Susu Warna, Kembang Api Air dan Ambil Koin Tanpa Basah. Eksperimen tersebut memerlukan alat dan bahan yang sederhana seperti gelas, piring, sendok, lilin, pewarna dan susu. Eksperimen ini dilakukan di pelataran rumah penulis. Tetapi saat eksperimen Ambil Koin Tanpa Basah dilakukan di dalam rumah karena kondisi angin yang kencang sehingga mengganggu lilin yang menyala. Anak-anak senang dalam mengikuti kegiatan ini bahkan sampai berebut praktek sendiri. “Saya paling suka yang Susu Warna, hasilnya sangat bagus dan ternyata bisa jadi gitu” ujar Sabrina salah satu peserta.

Pembelajaran dengan Alat Peraga

Tahap selanjutnya yaitu pembelajaran dengan alat peraga. Alat peraga digunakan untuk materi wujud benda, gerak benda dan sistem tata surya. Sistem pembelajarannya yaitu anak-anak yang akan menjawab di media yang telah dibuat penulis. Media tersebut menggunakan stryfoam dan kertas asturo. Misalnya materi wujud benda, penulis menjelaskan ciri-ciri wujud benda melalui buku panduan kemudian anak-anak menempelkan kertas bertulis nama benda sesuai dengan wujudnya. Anak-anak aktif mengikuti ini .“Aku mau nempel yang bumi” kata Bagas saat materi Sistem Tata Surya.

Pembagian Modul Secara Online

Tahap terakhir yaitu sosialisasi modul secara online kepada siswa atau orang tua siswa. Modul diupload ke Google Drive oleh penulis kemudian link dibagikan melalui Facebook dan WhatsApp. Kedua media sosial tersebut dipilih karena sebagian besar orang tua siswa menggunakannya. Tujuan kegiatan ini agar program dapat menyeluruh.

Diharapkan dengan adanya kegiatan ini siswa mampu memahami materi pembelajaran yang diberikan dan dapat melaksanakan pembelajaran dengan perasaan senang. Selain itu juga dapat menjadi referensi para pengajar dalam melakukan pembelajaran di sekolah seperti menjadi tugas rumah siswa agar tidak monoton hanya berupa soal teori. Sehingga siswa menjadi lebih tertarik sehingga lebih aktif saat pembelajaran. Modul juga dapat digunakan di rumah oleh orang tua untuk mengisi waktu luang dengan anak.

Untuk melihat modul secara lengkap dapat menggunakan link berikut https://drive.google.com/file/d/11BzVkj1su00DYWV3NtK0QfE5Ls3yJQSR/view?usp=drivesdk

Penulis : Feri Maningsih (Fisika 2017)

Editor : Zaki Ainul Fadli, S.S., M.Hum.