BRANDING DAN PEMASARAN PRODUK UMKM SELAI JAGUNG
SRIWUNGU—Jumat (27/1) para peserta telah bersiap dibalai desa untuk mengikuti kegiatan Multidisiplin dari Mahasiswa KKN Desa Sriwungu mengenai Branding dan Strategi Pemasaran produk UMKM. Peserta yang hadir dalam kegiatan ini merupakan para bapak dan ibu yang telah memiliki kegiatan usaha di rumah masing-masing.
(Sumber: Dokumentasi pribadi Tim KKN Desa Sriwungu)
Program dilaksanakan pada pukul 10.00 WIB dimulai dari pemaparan tentang materi Branding dan pemasaran. Pada bagian akhir peserta diberikan simulasi untuk pembuatan label pada produk yang merupakan bagian dari Branding.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan para pelaku usaha di Desa Sriwungu mengenai betapa pentingnya sebuah Branding bagi masing-masing produk yang mereka jual. Selain itu, para wirausahawan tidak hanya memasarkan produknya dalam lingkup desa tapi menjual dalam ruang lingkup yang lebih luas, seperti lingup kabupaten bahkan nasional. Sehingga dari hal tersebut tentunya dapat meningkatkan pendapatan dari hasil penjualan produk mereka.