New Normal Starter Pack Anti Pandemi
Demak, (18/07) Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro melakukan sosialisasi pada masyarakat Setinggil RT 01 RW 02 Bintoro Demak mengenai bekerja dan beraktivitas dengan aman dan sesuai protokol kesehatan dalam era new normal.
Pandemi Covid 19 menyebabkan KKN TIM II UNDIP PERIODE 2020 ini dilaksanakan secara individu di daerah tempat tinggal masing-masing mahasiswa dengan tetap mematuhi protokol COVID 19 dari KEMENKES maupun WHO.
Kegiatan KKN ini dilaksanakan mulai dari 5 Juli – 15 Agustus 2020. Dengan mengusung dua program sesuai kebutuhan masyarakat setempat. Terutama yang masih berkaitan dengan Covid 19. Kegiatan pertama yang dilakukan di Setinggil RT 01 RW 02 Demak yaitu sosialisasi mengenai bekerja dan beraktivitas dengan aman dan sesuai protokol kesehatan dalamera new normal yang akan disampaikan melalui media edukasi dalam bentuk booklet dengan mekanisme door to door ke rumah warga yang bersedia dengan tetap mematuhi protokol Covid 19.
Dari penjelasan ketua RT serta hasil wawancara dengan warga banyak masyarakat Setinggil RT 01 RW 02 Bintoro Demak yang sudah mulai beraktivitas keluar rumah kembali, baik untuk bekerja, pergi ke pasar serta kegiatan di luar rumah lainnya, Kamis (9/7).
Mahasiswa bekerja sama dengan karang taruna setempat dalam menjalankan program yang sudah disetujui oleh ketua RT. Program ini dimulai dengan pengukuran tekanan darah serta suhu tubuh sebagai monitoring. Hal ini dikarenakan tekanan darah tinggi adalah gejala dari beberapa penyakit berbahaya yang dapat menurunkan sistem imun sehingga sangat rentan terutama pada masa pandemi Covid 19 seperti saat ini. Selain itu suhu tubuh perlu rutin dilakukan pengecekan terkait demam adalah salah satu gejala terpapar virus corona.
Selanjutnya, mahasiswa menjelaskan terkait konsep new normal yang masih sering disalah artikan serta menyampaikan data statistik terbaru terkait angka kejadian Covid 19 di Kabupaten Demak yang masih tergolong zona merah dengan harapan masyarakat yang tidak mempunyai keperluan mendesak atau wajib supaya tidak keluar rumah. Kemudian juga mengedukasi masyarakat terkait apa saja yang perlu dibawa jika keluar rumah atau new normal starter pack yang terdiri dari masker ataupun masker cadangan, hand sanitizer, disinfektan semprot maupun sabun cair, tissue basah maupun tissue kering, peralatan makan serta perlatan ibadah pribadi. Selain itu juga disampaikan cara memakai dan melepas masker secara tepat, cara cuci tangan sesuai anjuran WHO, hal yang harus dilakukan setelah aktivitas di luar rumah, mengenai pembatasan sosial, pola hidup sehat sebagai langkah untuk memperkuat sistem imun, serta mengajarkan untuk mengecek suhu badan secara rutin sebagai monitoring. Mahasiswa juga menjelaskan terkait informasi terbaru yang disampaikan oleh WHO dimana virus corona dapat menular melalui udara. Oleh karena itu, masyarakat dihimbau untuk memastikan secara rutin udara dalam ruangan bersirkulasi dengan baik. Kemudian berdiskusi serta dilakukan tanya jawab dengan masyarakat sehingga sosialisasi dapat berlangsung 2 arah. Sebagai penutupan mahasiswa membagikan masker kepada masyarakat yang dikunjungi.
Hal tersebut sangat penting untuk digencarkan sebagai langkah memutus rantai penularan Covid 19 dengan meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan masyarakat.
Oleh : Alin Nabila (22010117130092/Fakultas Kedokteran/Kedokteran Umum)
Dosen Pembimbing Lapangan : Daud Samsudewa, SPt, M.Si, Ph.D