Mahasiswa KKN Undip ajarkan literasi keuangan untuk anak-anak dan pelatihan digital marketing
Wonosobo, (10/8/2020). Pandemi COVID-19 membawa tantangan bagi Indonesia dalam mencapai target pembangunan berkelanjutan (SGDs). Dari sisi ekonomi, pandemi berdampak negatif terhadap stabilitas penawaran dan permintaan serta pertumbuhan ekonomi. Masalah yang juga menghambat SGDs yaitu sektor pendidikan yang sulit diakses. Hal tersebut menyebabkan upaya penciptaan pendidikan yang berkualitas tidak bisa terjadi.
Berangkat dari fenomena tersebut, Ati Fadzilah (Akuntansi) mahasiswa TIM II KKN Undip Kabupaten Wonosobo, membuat 2 program yaitu “Literasi keuangan untuk anak-anak” dan “Pelatihan digital marketing”. Program “literasi keuangan untuk anak-anak” bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan anak-anak dalam mengelola keuangan dengan bijak. Sedangkan program pelatihan digital marketing bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pelaku usaha dalam pemasaran di era digital.
Pelaksanaan kedua program tersebut melibatkan anak-anak dan remaja RT 03 RW 01 Desa Kuripan Kecamatan Watumalang. Kegiatan dilaksanakan di kediaman mahasiswa yang terhitung dari 23 Juli 2020 sampai 1 Agustus 2020.
Program literasi keuangan untuk anak-anak mensosialisasikan 3 topik yaitu literasi keuangan, konsumen cerdas, dan gerakan menabung. Kegiatan diawali dengan pemaparan materi tentang pentingnya mengelola keuangan dan cara menjadi konsumen cerdas. Setelah itu peserta diajak untuk membuat celengan dari barang bekas untuk melatih kreatifitas dan mendorong agar giat menabung.
Program pelatihan digital marketing diawali dengan pemaparan materi tentang strategi digital marketing yang sedang menjadi tren saat ini. Peserta diajarkan untuk membuat akun social media dan platform online sebagai media pemasaran produk mereka. Selain itu untuk mendukung kesuksesan pemasaran digital, peserta juga diajarkan membuat packaging yang menarik serta konten kreatif. (Ati Fadzilah / Eko Ariyanto)