Menjadikan Barang Langka Sebagai Sumber Penghasilan
Peganjaran, Bae, Kudus (28/07) Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Diponegoro pada tahun ini yang dimulai dari tanggal 5 Juli 2020 hingga 15 Agustus 2020 dilaksanakan di daerah tempat tinggal mahasiswa masing-masing karena menyesuaikan kondisi pandemi COVID-19 yang sedang terjadi. Sehubungan dengan hal tersebut, Bellinda, salah satu mahasiswa KKN TIM II UNDIP Periode 2020 melaksanakan program kerja berupa sosialisasi dan edukasi mengenai pembuatan hand sanitizer. Hand sanitizer merupakan barang yang harus selalu dibawa saat masa pandemi ini oleh seluruh warga karena melihat kondisi saat ini, hand sanitizer yang dijual di pasaran selalu ludes, barang menjadi langka, dan harga melonjak sangat tinggi sehingga bagus untuk masyarakat apabila dapat membuat hand sanitizer secara mandiri di rumah.
Program sosialisasi edukasi dan pencegahan mengenai pembuatan hand sanitizer ini dilakuan melalui kunjungan ke rumah warga. Edukasi yang diberikan meliputi manfaat, keuntungan apabila dapat membuat secara mandiri di rumah, komposisi, serta cara pembuatan hand sanitizer. Untuk mendukung kegiatan edukasi, mahasiswa memberikan media berbentuk booklet yang berisi alat, bahan, dan cara pembuatannya.
Tujuan dari program ini yaitu agar masyarakat tidak kesulitan untuk mendapat hand sanitizer, juga dapat menjadikan hand sanitizer yang dibuat secara mandiri sebagai sumber penghasilan mengingat saat ini sebagian besar pendapatan warga sedang menurun karena pandemi. Pelaksanaan sosialisasi ini tentunya dengan tetap mengindahkan protokol kesehatan yang berlaku pada masa COVID-19. Pihak masyarakat yang telah mengikuti sosialisasi memberikan respon yang baik pada saat kegiatan dilaksanakan. “Dengan adanya sosialisasi ini, saya sebagai salah satu warga di sini senang. Hal ini sangat meringankan kami karena saat ini harga hand sanitizer yang dijual di pasaran mahal, jadi saya tidak perlu banyak merogoh kocek apabila saya membuat hand sanitizer sendiri di rumah” tutur Eny.
Oleh: Bellinda Putri Sabrina Birton
Editor: Zaki Ainul Fadli, S.S., M.Hum.