Mahasiswa Undip gaungkan Inovasi Marine Soap Ramah Lingkungan Pelindung Covid’19

Bulusan, Semarang (23/07/2020) – Program “Program Marine Soap ramah lingkungan pelindung Covid-19” ini dimulai pada tanggal 23 Juli 2020 hingga sekarang masih berlangsung (dengan target publikasi selesai pada minggu ke-4 pelaksanaan KKN Tim II UNDIP). Hal ini dilakukan dengan kegiatan awal yaitu konsultasi program kepada DPL Daud Samsudewa, SPt, M.Si, Ph.D. Serta mempersiapkan program kerja berupa materi – materi yang akan dipublikasi melalui media sosial penyusun program tersebut.


Pelatihan Ibu PKK RT 01/ RW 03 Bulusan mengenai pembuatan Marin Soap Spirulina

Mahasiswa KKN Tim II Universitas Diponegoro 2020 menyelenggarakan program Marine Soap ramah lingkungan yang berasal dari spirulina sebagai bentuk edukasi untuk masyarakat dan pelatihan keterampilan di RW 03 Kelurahan Bulusan, Semarang.

Program ini juga melakukan pelatihan pembuatan marine soap dari spirulina dan strategi penjualan online dengan pemberdayaan ibu-ibu PKK di RT 01 RW 03 Kelurahan Bulusan untuk meningkatkan perekonomian warga yang terdampak Covid secara finansial. Tak bisa dipungkiri juga bahwa pandemi ini berdampak pada perekonomian masyarakat yang semakin melesu. Melihat pembuatan spirulina yang mudah serta khasiatnya yang banyak dapat dijadikan terobosan baru dalam penjualan sabun organik dari spirulina di masa pademi covid 19. Banyak sekali sabun di pasaran yang mengandung bahan kimia sehingga dapat merusak kulit jika dipakai secara terus menerus. Pembuatan Marine Soap berasal dari spirulina ini juga dipublikasikan melalui media social seperti Instagram, YouTube, Modul Resep, Facebook dan lainnya.

Adanya pandemi covid-19 tidak membatasi kreatifitas dalam melihat peluang-peluang usaha yang baru melainkan masyarakat dituntut lebih mengembangkan skill yang dimiliki. Oleh sebab itu dengan keadaan pandemi akhir-akhir ini merupakan kesempatan emas untuk memulai berkreasi.

Penyusun :

La Nina Gunaswara Samudera – 24060117140081 – Ilmu Kelautan – KKN TIM 2 Undip

Editor : Daud Samsudewa, SPt, M.Si, Ph.D