Balita Juga Bisa Terkena COVID-19, Mahasiswa KKN UNDIP Tingkatkan Level Waspada Orang Tua
SEMARANG – Di tengah pandemi Pneumonia Coronavirus Disease 2019 (COVID-19), mahasiswa Universitas Diponegoro (UNDIP) mengadakan penyuluhan mengenai COVID-19 pada balita bagi orang tua di RW 08 Kel. Sarirejo, Kec. Semarang Timur. Program dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dilaksanakan pada hari Senin, 20 Juli 2020 dengan tetap menerapkan standar protokol kesehatan.
Bersama dengan kader kesehatan setempat, Helen Anggraini B., mahasiswa jurusan Pendidikan Dokter ini mengajak orang tua agar tetap waspada terhadap kejadian COVID-19 pada anak-anak mereka yang masih berusia dibawah 5 tahun.
Kurangnya informasi valid mengenai COVID-19 pada balita yang disampaikan kepada masyarakat menjadi alasan Helen menjalankan program tersebut.
“Informasi COVID-19 pada balita perlu disampaikan karena terdapat perbedaan respon tubuh terhadap penyakit maupun pengobatan pada kelompok usia yang berbeda.” kata Helen.
Dengan menggunakan media edukasi yang telah disediakan oleh Kementerian Kesehatan RI, dia menjelaskan bagaimana cara mencegah penularan COVID-19 pada kelompok usia balita serta kontak untuk layanan pengaduan dan penanganan COVID-19 yang disediakan oleh Dinas Kesehatan Kota Semarang. Pentingnya menjaga gizi seimbang dan memantau tumbuh – kembang anak secara mandiri dengan buku KIA juga ditekankan. Mahasiswa semester VI ini juga memberikan wawasan mengenai pelaksanaan imunisasi di masa pandemi.
Selain penyuluhan, penimbangan berat badan juga dilakukan untuk memantau pertumbuhan anak. Suvenir berupa buku bacaan anak-anak dan kertas gambar untuk mewarnai mengenai COVID-19 dibagikan setelah selesai pelaksanaan penyuluhan sebagai media edukasi orang tua kepada anak.
Editor: Laura Andri Retno Martini, S.S., M.A