Mahasiswa KKN Kelurahan Petarukan Mengikuti Kegiatan Penghijauan Bersama Koramil 03/Petarukan

Pada Rabu (8/2) Mahasiswa KKN Undip Tim I 2017 Kelurahan Petarukan ikut terlibat dalam kegiatan Penghijauan yang diselenggarakan oleh Koramil 03/Petarukan. Acara yang diselenggaran bersama tim KKN dari kecamatan ini bertujuan untuk program penghijauan di sekitar wilayah Petarukan.
Acara diawali dengan foto bersama mahasiswa KKN dengan Danramil 03/Petarukan Kapten Inf Shodikin, Kepala Kelurahan Petarukan Bapak Subekhi S.Sos., serta anggota Koramil 03/Petarukan dan perangkat Kelurahan Petarukan. Kemudian penyerahan pohon secara simbolis oleh anggota Koramil 03/Petarukan kepada Koordinator Desa Mahasiswa KKN Kelurahan Petarukan, Ulil Albab Rabbani.

Program penghijauan sendiri dilakukan di lapangan olahraga Kelurahan Petarukan dan berlangsung kurang lebih selama dua jam. Meski cuaca agak mendung, namun antusias seluruh mahasiswa serta para anggota koramil dan perangkat kelurahan tidak berkurang. Beberapa jenis tanaman yang ditanam dalam kegiatan penghijauan ini yaitu pohon nangka, pohon sengon, dan pohon mahoni.
Diharapkan dengan adanya kegiatan penghijauan ini, dapat memberikan perubahan untuk lingkungan Kecamatan Petarukan.