Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Mahasiswa Undip Lakukan Edukasi Pentingnya Vaksin, 3M, dan 3T
Pancoran, Jakarta Selatan (28/1), Tim I KKN Undip 2021 melaksanakan kegiatan Kuliah Kerja nyata (KKN) dengan program edukasi pentingnya vaksin, 3M, dan 3T serta informasi mengenai cara penggunaan masker dan hand sanitizer dengan memelalui leaflet untuk warga Kelurahan Pancoran dan sekitarnya. Meskipun dengan adanya kasus COVID-19 yang semakin banyak setiap harinya, masih tetap ada beberapa pihak yang masih belum menjalankan protokol kesehatan dengan baik. Oleh sebab itu, program ini diadakan untuk untuk mengingatkan masyarakat akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan dengan benar, untuk menekan angka kasus baru COVID-19 di wilayah Kelurahan Pancoran.
Dengan adanya hal tersebut, muncul gagasan untuk melakukan program edukasi pentingnya vaksin, 3M, dan 3T serta informasi mengenai cara penggunaan masker dan hand sanitizer untuk warga Kelurahan Pancoran. Dengan izin dan persetujan kelurahan, kegiatan dilakukan di Masjid Aldiron yang terletak di antara Wisma Aldiron dan Kompleks TNI AU Triloka.


Waktu yang dipilih untuk kegiatan di Masjid Aldiron setelah sholat ashar dilaksanakan. Jamaah didominasi oleh warga kantoran Wisma Aldiron dan warga kompleks Triloka. Saat kegiatan berlangsung, hampir seluruhnya menggunakan masker dengan benar. Untuk menambah antusias, para warga yang diberikan leaflet juga diberikan hand sanitizer dan masker. Mereka pun dengan antusias menyambut baik maksud dari program yang dilaksanakan.

Dengan dilakukannya program ini, masyarakat terutama warga Pancoran selalu ingat untuk mengikuti protokol kesehatan dengan baik dan benar, demi kesehatan kita sendiri dan orang-orang di sekitar kita.
Penulis: Elsa Amelia
Dosen Pembimbing Lapangan: Alan Prahutama, S.Si, M.Si