Multi-Protara: TOGA

Batang-30 Januari 2016, pada minggu ini Tim KKN Proyonanggan Utara telah melakukan pengambilan gambar dan video untuk pembuatan profil Kelurahan Proyonanggan Utara. Selama proses pengambilan video, salah satu anggota dari Tim KKN Proyonanggan Utara, Yudha Kurniawan, telah bersukarela untuk naik keatas tower masjid Batang dengan ketinggian 33 m yang hanya dapat dilewati melalui tangga bukan lift. Letak dari menara tersebut berada di dekat alun-alun Batang. Hal tersebut dilakukan untuk mendapatkan suatu gambar video yang baik.

Pembuatan profil video tersebut meliputi potensi apa saja yang miliki oleh Kelurahan Proyonanggan Utara, gambaran tentang Kelurahan Proyonanggan Utara, keadaan masyarakat di KelurahanProyonanggan Utara, dan beberapa video dan foto tentang kegiatan apa saja yang telah kita lakukan untuk masyarakat di Kelurahan Proyonanggan Utara. Dan salah satu program yang telah kita lakukan yaitu penyuluhan dan pelatihan tentang menanam tanaman obat keluarga (TOGA).