TARIF LISTRIK NAIK LAGI?? MAHASISWA UNDIP UNGKAP RAHASIA HEMAT LISTRIK
Dukuh(6/2) – Selama pandemi ini, Tagihan listrik dirumah melambung tinggi, masyarakat menganggap fenomena ini terjadi karena tarif harga listrik yang dinaikkan, namun PT PLN menyebutkan bahwa telah terjadi lonjakan tagihan sekitar 98% yang diakibatkan kenaikan pemaikan listrik rumah tangga. Tidak disadari lonjakan disebabkan oleh pandemi Covid-19 yang mengharuskan kita untuk work from home (WFH) sehinga pemakaian listrik di rumah naik. Ditengah keresahan yang dirasakan warga, Salah satu mahasiswa hadir ditengah masyarakat, khususnya warga dukuh untuk melakukan sosialisasi tips penghematan listrik dirumah yang bertajuk “HEMAT LISTRIK YUK!”,berbasis daring, mahasiswa Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro, Kevin Inzaghi Zezha (22) yang sedang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mandiri di lingkungan tempat tinggalnya di Kelurahan Dukuh, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur. Salah satu program kerja KKN yang dilakukan oleh Kevin adalah melakukan sosialisasi penghematan listrik ke warga Kelurahan Dukuh. Kegiatan sosialisasi ini dilakukan secara daring yang dihadiri oleh warga Kelurahan Dukuh dan masyarakat umum.

Booklet Tips Penghematan ListrikKegiatan sosialisasi penghematan listrik kali ini bertajuk “HEMAT LISTRIK YUK!”, tujuan dari kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam melakukan penghematan listrik ditengah pandemi ini. Beberapa tips yang diberikan seperti dengan cara Mengganti listrik pascabayar dengan listrik prabayar karena dengan listrik prabayar penggunaan listrik dapat dikontrol secara baik, lalu Mencabut kabel atau perangkat elektronik yang tidak dipakai, Hemat dalam menggunakan lampu salah satunya dengan mengganti lampu halogen menjadi lampu LED, Hemat dalam penggunaan AC, tips menghemat listrik dispenser, Bijak dalam menggunakan kulkas, Menggunakan mesin cuci sesuai kebutuhan, dan Gunakan energi terbarukan. Selain menjabarkan tips penghematan listrik didalam rumah, kegiatan sosialisasi ini juga mengadakan diskusi bersama dan Tanya jawab mengenai fenomena ataupun kebenaran dari asumsi yang beredar dimasyarakat mengenai permasalahan listrik dirumah maupun permasalahan listrik secara umum.
Beberapa diskusi yang menarik yaitu mengenai asumsi yang beredar dimasyarakat mengenai perbedaan tarif listrik prabayar dan pascabayar, yang menyebabkan banyak mansyarakat yang enggan untuk mengganti listrik dirumahnya menjadi listrik prabayar, diskuksi yang menarik lainnya mengenai penggunaan suatu alat yang tengah beredar dimasyarakat yang diklaim memiliki kemampuan untuk menghemat penggunaan listrik didalam rumah, dan masih banyak diskusi dari permasalahan yang menarik lainnya. Selain memberikan tips untuk mengurangi biaya tagihan listrik, sosialisasi ini juga membahas mengenai keuntungan dari menghemat listrik seperti, membantu mengurangi pembakaran energi fosil yang menyebabkan pemanasan global bagi bumi, menjaga performa barang elektronik dan masih banyak keuntungan lainnya yang dijelaskan pada sosialisasi ini.
Di akhir kegiatan sosialisasi ini juga setiap warga Dukuh ataupun masyarakat umum yang hadir maupun yang tidak dapat hadir diberikan salinan dari file presentasi yang sudah dijadikan booklet file pdf sebagai panduan penghematan listrik dirumah.


Masyarakat Kelurahan Dukuh sangat senang dengan diadakannya sosialisasi hemat listrik dan diskusi bersama. “Banyak pelajaran banyak ilmu yang dapatkan dari diadakannya sosialisasi ini, harapannya warga jadi bisa hemat listrik jadi tagihannya nggak mahal, dan juga asumsi-asumsi yang salah yang beredar masyarakat mengenai listrik token bisa hilang.“ ujar Fadil, salah satu tokoh masyarakat dari RT 03 Kelurahan Dukuh. Dengan diadakannya sosialisasi ini diharapkan dapat mengedukasi masyarakat Kelurahan Dukuh dan masyarakat umum untuk dapat bijak dalam penggunaan listrik dirumah.
Penulis : Kevin Inzaghi Zezha
Dosen pembimbing : Dr. Khairul Anam, S.Si., M.Si