Pamit Bener
Bener – 18 Februari 2017. Ada Pertemuan pasti ada juga perpisahan, sedih rasanya akan meninggalkan ini semua, udara sejuk desa, ramah tamah warga desa, anak anak yang selalu meramaikan posko, dan yang terakhir perpisahan dengan anggota tim 1 KKN UNDIP. Setelah banyak hal yang telah dilewati bersama, dari bangun tidur hingga kembali tidur, dari sedih menjadi bahagia.
Kegiatan pamit kali ini kami dari tim 1 KKN Undip, melakukan kunjungan ke rumah rumah kepala Dusun yang ada didesa. Hal yang paling berkesan adalah saat tim KKN berada di rumah Bpk Darman, kepala dusun krajan 2. Beliau memberikan pesan agak selalu berusaha dan rajin serta ingat akan orang tua. Beliau juga berterimakasih dengan adanya mahasiswa dari tim KKN Undip di desa bener, semoga program yang disampaikan dan ilmu yang diberikan ke masyarakat desa bener dapat tersampaikan dengan baik dan dapat bermanfaat untuk orang banyak.
Dan kami pun juga melakukan kunjungan terakhir ke Posyandu desa Cebongan. berpamitan dengan warga warga serta memberikan informasi yang dilakukan oleh liwanti subagio mengenai hidup sehat dan amalia soya mengenai hipertensi. Bu Triyatun selaku Bidan desa mengatakan dengan adanya program program dari mahasiswa mengenai kesehatan semoga dapat membuat masyarakat desa lebih mengerti akan artinya kesehatan diri dan lingkungan.