CEGAH PENULARAN COVID-19, MAHASISWA UNDIP MEMBUAT TEMPAT CUCI TANGAN
Semarang(13/02). Munculnya wabah Covid-19 membawa banyak perubahan dalam tatatan hidup manusia dan melahirkan beberapa adaptasi kebiasaan baru untuk mencegah penularan virus. Di era new normal masyarakat harus berdamai dengan kehadiran virus oleh karena itu seharusnya masyarakat harus lebih memproteksi diri yaitu dengan menerapkan physical distancing atau dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah seperti halnya membangun kembali kebiasaan mencuci tangan saat new normal.
Guna mendukung protokol kesehatan yang diterapkan pemerintah untuk memutus penyebaran covid-19, KKN TIM I UNDIP 2021 mahasiswa UNDIP membuat tempat cuci tangan untuk warga RT03/RW02, Kelurahan Tembalang, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah. Program ini diharapkan bisa membuat masyarakat mengerti akan Kesadaran menjalankan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Salah satunya yaitu Perilaku Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS) yang memiliki dampak penting untuk kesehatan.
Dengan adanya program ini, diharapkan warga mengerti mengapa kita harus menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat dan tertib dalam melaksanakan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah. Selain kita menjaga kesehatan diri, penting juga untuk kita menjaga kebersihan lingkungan sekitar, sehingga kita dapat aman dan terlindung dari penularan virus atau bakteri.
Penulis: Muhammad Lutfie Renadi, D4-Rekayasa Perancangan Mekanik, Fakultas Sekolah Vokasi, Universitas Diponegoro.
Dosen Pendamping Lapangan:Dr. Drs. Catur Kepirianto, M.Hum.
#KKNtimIperiode202 #p2kknundip #lppmundip #undip