Pandemi Covid-19, Prokes Diperketat Saat Penyembelihan Kurban

Umat Islam di Indonesia merayakan Idul Adha 1442 Hijriah pada Selasa, 20 Juli 2021. Idul Adha merupakan momentum dimana kita dapat berbagi dengan sesama. Namun tahun ini adalah kali kedua Idul Adha dirayakan ditengah pandemi. Hal ini tidak menjadikan halangan yang berarti bagi umat muslim. Warga RW 12 Kelurahan Teluk, Kecamatan Purwokerto Selatan, melaksanakan penyembelihan hewan kurban dengan protokol kesehatan yang ketat. Panitia setempat melakukan social distancing dan menggunakan masker selama kegiatan berlangsung.

-Nadhila F.A