Masyarakat Dilema Vaksinasi! Mahasiswa KKN Undip Berikan Sosialisasi Vaksin
Semarang (27/7) – Kasus covid-19 tengah kembali meningkat di Indonesia, tak terkecuali di Kelurahan Meteseh. Per tanggal 26 Juli 2021, dilaporkan sebanyak 28.228 kasus baru covid-19 di Indonesia di hari itu. Sebagai upaya untuk mengurangi penularan Covid-19 yang terus menerus, pemerintah tengah menggalakkan program vaksinasi secara gratis agar tercapainya kekebalan kelompok di masyarakat atau herd immunity. Sayangnya, masih banyak dari masyarakat yang enggan divaksin.
Tria Fathiyatus Syarifah, salah satu Mahasiswa KKN Undip Tim II 2021, telah melakukan sosialisasi mengenai pentingnya vaksinasi sebagai upaya pencegahan penyebaran covid-19. Sosialisasi dilakukan pada tanggal 23 Juli 2021 secara online dengan media berupa link video youtube dan ebook yang dibagikan melalui grup whatsapp dengan ditujukan kepada warga Meteseh khususnya di RW 01. Video youtube dan ebook yang dibagikan ke masyarakat berisi mengenai informasi tentang vaksinasi yang bersumber dari Kementrian Kesehatan RI. Mulai dari pengertian vaksinasi, manfaat, syarat orang yang ingin divaksin, sampai informasi mengenai efek samping vaksinasi. Dengan materi yang berupa video ini akan membuat masyarakat yang enggan membaca tetap memperoleh informasi, karena dengan melalui video materi akan lebih mudah tersampaikan.
Situasi yang tengah PPKM ini memang mengharuskan mahasiswa melakukan KKN secara daring untuk menghindarai penularan covid-19. Namun kondisi ini tak membuat masyarakat kehilangan antusias untuk menerima materi KKN dari para mahasiswa. Sebab selain melalui daring, mahasiswa juga melakukan sosialisasi secara luring dengan menempel poster di sekitar lingkungan RW 01 Meteseh dan tetap memperhatikan protokol kesehatan. Penempelan poster dilaksanakan pada hari Minggu, 25 Juli 2021. Mahasiswa juga sempat berinteraksi dengan beberapa warga dalam pelaksanaannya. Mereka sangat antusias ketika terdapat mahasiswa KKN di Kelurahan Meteseh ini.
“Matur nuwun, Mba-mba KKN yang sudah sosialisasi tentang covid dan vaksin lewat pemasangan poster di wilayah RW 01. Semoga bermanfaat untuk warga kami”, ungkap Ketua RW 01 Meteseh.
Sosialisasi ini diharapkan dapat meyakinkan masyarakat agar tidak termakan hoaks tentang vaksin. Karena pada dasarnya, masyarakat enggan divaksin karena kebanyakan dari mereka takut akan efek samping yang ditimbulkan setelah divaksin.
Penulis : Tria Fathiyatus Syarifah
Dosen Pembimbing Lapangan : Siwi Gayatri, S.Pt., M.Sc., Ph.D