Idul Adha, Penyembelihan hewan kurban ditiadakan!?

Pemantauan Kegiatan Penyembelihan Hewan Kurban

Pada hari Selasa tanggal 20 Juli 2021 telah dilaksanakan pemantauan kegiatan penyembelihan hewan kurban. Kegiatan ini melibatkan 3 mahasiswa UNDIP yang menjalani KKN, Bu Eli dan Mas Ayat selaku penanggung jawab dari Kelurahan Teluk, dan panitia hewan kurban di beberapa RW di Kelurahan Teluk.

Kegiatan penyembelihan hewan kurban tidak di laksanakan di sekitar masjid atau mushola. Penyembelihan hewan kurban dilakukan di dekat rumah masing-masing yang mengkurbankan hewan ternak baik sapi, kambing, dan lainnya. Kegiatan Penyembelihan berlangsung selama tiga hari yaitu pada hari Selasa, Rabu, dan Kamis.

Keputusan melangsungkan kegiatan penyembelihan hewan kurban di dekat rumah masing-masing merupakan keputusan yang sanagat tepat. Seperti salah satu tujuan Indonesia saat ini yaitu menekan persebaran covid-19. Pemantauan dilakukan membuahkan hasil yang cukup baik. Protokol kesehatan di daerah kelurahan teluk dilaksanakan sesuai ketentua yang ada.

Lekas pulih, Indonesia.

Lekas pulih, Semesta.

Penulis: Muhammad Al Fatih (Teknik Geologi UNDIP 2018)

DPL: Dr.rer.nat Thomas Triadi Putranto,ST,M.Eng